Konten Media Partner

Komunitas Pengusaha TDA Gelar Webinar Bersama Presiden TDA 7.0

24 Desember 2024 18:30 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical

Kupas Tuntas Marketing

Komunitas Pengusaha TDA Gelar Webinar Bersama Presiden TDA 7.0
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Jakarta-Komunitas Pengusaha Tangan Di Atas (TDA) menggelar webinar menghadirkan narasumber Presiden TDA 7.0, owner Tunecca, Mochammad Ibrahim Bafagih, atau yang kerap disapa Kang Baim. Webinar diikuti member TDA yang tersebar di seluruh wilayah, pada Jumat (29/11/2024).
ADVERTISEMENT
Kegiatan berlangsung pukul 19.30-21.00 WIB. Pria yang kerap disapa Kang Baim menyampaikan dasar marketing. Lantaran hal itu merupakan dasar dasar yang sangat penting untuk memulai bisnis. Menurutnya, perkembangan marketing mulai tahun 90-an tidak banyak berubah.
"Materi di webinar kemarin malam yang saya sampaikan, tentang landasan dasar apa itu marketing karena tidak banyak berubah. Maka dari itu perlu kiranya untuk memahami tentang kerangka marketing agar kawan-kawan atau peserta yang hadir di webinar ini tidak hanya melulu eksekusi taktik karena taktik akan berubah-ubah seiring waktu,"jelasnya.
Dia membagikan 3 hal dasar marketing di antaranya customer management, product management dan brand management. Tak hanya itu, Baim juga menjelaskan secara rinci terkait dengan 3 dasar marketing tersebut.
ADVERTISEMENT
"Jadi kalau customer management yaitu penentuan siapa customer-nya, segmen dan targetnya kemudian produk atau jasa yang dibuat ingin dianggap atau diposisikan sebagai apa oleh mereka,'' katanya.
Product management, lanjut Kang Baim, meliputi produk atau jasa memiliki hal unik apa dibandingkan yang ada di pasar. Kemudian bagaimana aktivitas marketing mix-nya, dan yang terakhir aktivitas jualannya.
''Sedangkan brand management yaitu yang mudah diingat produk atau jasa diberi nama apa. Kemudian service customer-nya bagaimana, lalu proses agar produk sampai ke customer bagaimana," jelasnya.
Kang Baim juga membahas lebih detail Marketing Mix yang terdiri dari 4P, yaitu Product, Price, Place, Promotion. Selain memberikan materi Kang Baim juga memberikan motivasi agar member TDA semangat dalam menjalankan bisnis, scale up bisnis dan kolaborasi.
ADVERTISEMENT
"Tahun 2024 adalah tahun yang sangat menantang, sebagai pelaku usaha, bersabar saja, sambil berusaha terus, karena ketika ekonomi membaik kesempatan akan datang bagi mereka yang sudah siap," terangnya.
Dia berharap dengan materi yang disampaikan dapat memberi kebermanfaatan dan dapat dipraktikkan di masing-masing bisnis. Selain itu, juga materi yang disampaikan agar selalu berkesinambungan sehingga saling melengkapi.
"Materi yang saya bawakan tidak terlepas dengan materi narsum yang lain, maka diharapkan banyak narsum lain yang bermunculan untuk saling melengkapi,"harapnya.