Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Di Mana Akhir dari Tujuan Manusia
23 Agustus 2024 13:51 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari A Taupiq tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pernah nggak sih kamu merasa capek dengan kehidupan yang saat ini kamu jalani? Belajar sungguh-sungguh, kerja mati-matian, memasukkan berkas lamaran kerja ke mana-mana. Semua yang kamu lakukan sebagai manusia itu adalah untuk sesuatu yang kamu impikan, sesuatu yang kamu usahakan, suatu tujuan yang hendak kamu capai.
ADVERTISEMENT
Kamu tahu nggak sih kalau tujuan yang kamu buat itu dibuat untuk tujuan lainnya? Contohnya kamu ingin sekolah. Nah, tujuan kamu sekolah itu untuk tujuan lain yang ingin kamu capai. Misalnya kamu sekolah itu untuk bisa kuliah di Korean Advanced Institute of Science and Technology (KAIST).
Tujuan kamu kuliah di KAIST juga sebenarnya untuk tujuan lainnya, misal kamu kuliah di sana tuh karena ingin pintar seperti Xaviera Putri, yang mencuri perhatian publik dalam acara Clash of Champions (COC). Dan ternyata, tujuan kamu ingin seperti Xaviera juga untuk tujuan lain. Begitupun seterusnya.
Dari semua tujuan-tujuan yang kamu inginkan itu, lantas apa sih tujuan akhir yang sebenarnya ingin kamu capai?
ADVERTISEMENT
Kodrat manusia itu tidak selamanya hidup. Kehidupan kita ada masa aktifnya. Tuhan telah memberikan informasi lewat firman-Nya dalam Al Quran Surat Al-'Ankabut ayat 57:
kullu nafsin dzâ'iqatul-maût, tsumma ilainâ turja‘ûn
Artinya:
"Setiap yang bernyawa pasti akan merasakan kematian. Kemudian, hanya kepada Kami kamu dikembalikan."
Coba kamu pahami perkataan Tuhan di atas. Tuhan menginformasikan bahwa setiap kita itu, setiap manusia, setiap yang hidup itu pasti akan mati. Kematian itu pasti akan kita hadapi. Mau tidak mau, siap tidak siap, kita akan mati juga.
Sejauh apa pun kamu lari, kematian itu akan menghampirimu. Kemanapun kamu sembunyi, kematian itu akan menemukanmu. Dimanapun kamu berada, kematian itu pasti akan datang kepadamu. Mati adalah sesuatu hal yang pasti akan kamu lewati. Sebagaimana informasi yang Tuhan berikan bahwa setiap yang bernyawa pasti akan merasakan kematian.
ADVERTISEMENT
Jadi, tujuan akhir dari tujuan-tujuan yang kita capai itu adalah mati. Mati adalah tujuan akhir dari manusia. Sedangkan tujuan kamu sekolah, tujuan kamu ingin kuliah di KAIST, tujuan kamu ingin seperti Xaviera, tujuan itu tuh sebenarnya hanya proses yang kamu lalui untuk tujuan akhir kamu, yaitu mati.