Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Tempat Nongkrong Penghilang Dahaga di BINUS Syahdan
19 Maret 2023 5:30 WIB
Tulisan dari Arsyi Farinia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kalau sering melewati jalan KH Syahdan kecamatan Palmerah, pasti sudah tidak heran dengan kemacetan yang terjadi setiap harinya. Hal ini disebabkan karena banyaknya warung makanan, tempat nongkrong, hingga toko elektronik di sepanjang jalan tersebut. Di tambah lagi, kampus tertua BINUS University yaitu kampus BINUS Syahdan berada di jalan itu. Biasanya para Binusian akan menjelajahi sepanjangan jalan KH Syahdan untuk mencari makan atau camilan sebelum dimulainya kelas atau di sela-sela pergantian kelas. Nah, kalau lagi ingin menyegarkan tenggorokan di siang bolong, atau sekedar BM sesuatu yang manis, berikut rekomendasi tempat sekitaran BINUS Syahdan, favorit para Binusian!
ADVERTISEMENT
1. Chatime
Siapa yang tidak tau brand minuman boba yang banyak cabangnya ini? Selain karena bobanya yang enak, Chatime juga memiliki banyak pilihan varian rasa mulai dari milk tea, coffee dan latte, sampai ke smoothies. Untuk topping nya pun tersedia tidak hanya boba, tetapi juga ada grass jelly hingga coconut jelly dan mousse. Dengan harganya yang terjangkau untuk kantong mahasiswa, dan tempatnya yang nyaman untuk nongkrong dan cuci mata, tidak heran Chatime cabang Syahdan ini selalu terlihat ramai dikunjungi mahasiswa.
2. Golden Aice
Siapa disini para pecinta gelato dan es krim? Golden Aice yang terletak di sebrang BINUS Syahdan ini mungkin akan menjadi pilihan yang tepat untuk kamu! Kalau cuaca sedang panas-panasnya, kamu bisa membeli salah satu varian gelato dari banyaknya pilihan varian di sini, mulai dari coklat, matcha, sampai ke stroberi. Tetapi tidak hanya gelato saja, di sini juga menjual ice cream korean cake loh, cocok untuk kalian yang ingin memberikan kue ulang tahun kepada teman kalian secara mendadak. Selain itu, terdapat juga beberapa varian rasa smoothies yang tersedia, cocok banget buat penghilang dahaga setelah selesai belajar di kelas!
ADVERTISEMENT
3. Mixue
Viral karena disebut sebagai ‘malaikat pencatat ruko kosong’, tidak mungkin rasanya kalo brand yang satu ini absen di sekitar jalan KH Syahdan. Yap, Mixue cabang Syahdan ini seperti tidak pernah sepi pengunjung, mulai dari siang hingga malam. Tidak heran karena selain harganya yang sangat terjangkau untuk semua kalangan, Mixue ini juga menghadirkan banyak varian yang diminati kalangan muda hingga yang tua. Brand yang berasal dari Tiongkok ini, tidak hanya viral di Indonesia, mereka memiliki setidaknya seribu gerai franchise di seluruh Asia Tenggara. Kalau di Indonesia, Mixue telah memiliki lebih dari 300 toko, termasuk cabang di jalan KH Syahdan ini. Btw, Kalau menu favorit kalian di Mixue apa nih? Ice cream, sundae, atau varian fruit tea nya?
ADVERTISEMENT