Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.8
Konten dari Pengguna
Zinc Sulfate Monohydrate Obat Apa? Ini Penjelasannya
25 Maret 2025 20:50 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Artikel Kesehatan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Keutamaan mengonsumsi zinc sulfate monohydrate ialah untuk meningkatkan daya tahan tubuh atau mengatasi masalah kesehatan tertentu. Agar dapat menggunakannya dengan tepat, simak manfaat obat ini.
Zinc Sulfate Monohydrate Obat Apa?
Zinc sulfate monohydrate adalah obat untuk mencegah dan mengatasi kekurangan zinc. Elemen seng atau zinc berperan penting dalam berbagai fungsi tubuh, mulai dari mendukung pertumbuhan, fungsi kekebalan tubuh, hingga mempercepat penyembuhan luka.
Sementara di bidang dermatologi, zinc sulfate monohydrate kerap digunakan untuk mengatasi jerawat dan masalah kulit lainnya seperti eksim. Selain itu, apabila dikombinasikan dengan vitamin C, zinc membantu mengatasi pilek, flu, infeksi, dan kekurangan vitamin dan mineral.
Obat ini umumnya diresepkan bagi individu yang mengalami kekurangan seng akibat pola makan yang tidak seimbang, gangguan penyerapan nutrisi, atau kondisi medis tertentu.
ADVERTISEMENT
Meskipun zinc sulfate monohydrate dapat diperoleh sebagai suplemen bebas, penggunaannya tetap harus mengikuti anjuran dosis yang tepat sesuai anjuran medis.
Konsumsi obat ini dapat menyebabkan efek samping seperti sakit perut, mual, muntah, dan rasa logam di mulut. Zinc dosis tinggi dapat menyebabkan pusing, sakit kepala, kantuk, peningkatan keringat, hilangnya koordinasi otot, halusinasi, dan anemia.
Manfaat Zinc Sulfate Monohydrate
Zinc memiliki peran esensial dalam berbagai proses biologis tubuh. Dalam laman Heatline disebutkan beberapa manfaat utama dari zinc sulfate monohydrate yang meliputi:
1. Mengatasi Kekurangan Zinc
Suplemen zinc sering digunakan untuk membantu mengatasi dan mencegah kekurangan zinc. Kekurangan zinc biasanya ditandai dengan penurunan kekebalan tubuh, rambut rontok, nafsu makan buruk, diare, dan penyembuhan luka yang lambat.
ADVERTISEMENT
2. Meningkatkan Sistem Imun
Zinc berperan dalam meningkatkan fungsi kekebalan tubuh. Zinc juga dapat bertindak sebagai antioksidan, mengurangi peradangan dan melindungi terhadap kondisi kronis seperti penyakit jantung, kanker, dan diabetes.
3. Mendukung Kesehatan Kulit
Suplemen zinc sulfate monohydrate sering digunakan untuk meningkatkan kesehatan kulit dan mengobati kondisi kulit umum seperti jerawat. Obat ini bermanfaat untuk memperbaiki kondisi kulit yang mengalami iritasi atau inflamasi.
(SA)