Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten Media Partner
Polda Babel Kirim 4 Truk Sembako untuk Korban Erupsi Gunung Semeru
10 Desember 2021 14:43 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Kapolda Bangka Belitung Irjen (Pol) Yan Sultra Indrajaya melepas keberangkatan empat unit truk yang bermuatan bantuan peduli korban bencana erupsi gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
Bantuan bagi korban bencana gunung Semeru yang dikirim keluarga besar Polda Babel tersebut, berupa paket sembako dan peralatan lainnya.
Dalam pelepasan bantuan paket sembako di halaman Mapolda, Kamis (9/12/2021/ sore, Kapolda didampingi Wakapolda Brgjen (Pol) Umardani beserta pejabat utama dan pengurus Bhayangkari.
Kapolda mengatakan bantuan kemanusiaan bencana alam yang diberikan ini merupakan bentuk kepedulian Polda Bangka Belitung beserta staf dan Bhayangkari Bangka Belitung terhadap korban Erupsi Gunung Semeru.
"Sebagai bentuk kebersamaan, kepedulian dan rasa sepenanggungan terhadap saudara-saudara kita, maka bantuan ini kita salurkan khususnya kepada masyarakat yang terdampak erupsi Gunung Semeru,"kata Kapolda.
Jenderal Bintang Dua ini berharap dengan disalurkan bantuan ini dapat dirasakan oleh masyarakat yang saat ini terdampak pasca bencana erupsi Gunung Semeru yang terjadi pada beberapa waktu yang lalu.
ADVERTISEMENT
"Semoga bermanfaat dan kita doakan juga bagi masyarakat yang terdampak agar diberikan kekuatan, ketabahan dan kesabaran serta dapat melalui kondisi ini dengan baik dan aman,"harap Irjen (Pol) Yan Sultra.
Sementara itu, dari informasi yang didapatkan bantuan yang disalurkan terdiri dari 1.500 paket sembako, 300 helai selimut berukuran sedang, 300 kotak masker berukuran standard, 100 bungkus pembalut wanita, 333 setel pakaian bayi, 300 buah sabun mandi, 300 helai handuk, 300 set pasta dan sikat gigi, 300 set kasur dan bantal, 300 set pakaian dalam wanita dan sebanyak 200 set pakaian dalam pria.