Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten Media Partner
Kakak Beradik Korban Kecelakaan Sriwijaya Air SJ 182 Dimakamkan Bersebelahan
31 Januari 2021 14:46 WIB
ADVERTISEMENT
SRAGEN-Puluhan pelayat menyambut kedatangan jenazah Suyanto (40) dan Riyanto (32) yang menjadi korban kecelakaan Sriwijaya Air SJ-182 , Minggu (31/01). Kedua jenazah tiba di rumah duka yang berada di Desa Katelan, Kecamatan Tangen, Kabupaten Sragen.
ADVERTISEMENT
Jenazah kakak beradik itu disemayamkan di rumah orang tua mereka sebelum dimakamkan di TPU Tengaran. Warga dan kawan-kawan seperguruan pencak silat Riyanto telah berdatangan di rumah duka sebelum jenazah tiba.
Isak tangis keluarga mengantar kepergian Suyanto dan Riyanto pemakaman. Sebelum dibawa ke pemakaman, jenazah Suyanto terlebih dulu dibawa singgah ke rumahnya yang berada tak jauh dari kediaman orang tuanya.
Kedua jenazah dimakamkan bersebelahan. Jenazah Suyanto berada di sebelah kiri sedangkan Riyanto berada di sebelah kanan. "Tidak satu liang lahat, tapi bersebelahan," kata Kepala Desa Katelan Kunto Cahyono, Minggu (31/1/2021).
Sebelumnya, ayah dari Suyanto dan Riyanto, Wagiyo (66) mengaku ikhlas dengan kepergian kedua anaknya itu. Ia merasa lega bahwa jasad dari kedua anaknya itu telah ditemukan. "Saya ikhlas dengan semua yang telah terjadi," kata Wagiyo.
ADVERTISEMENT
Suyanto dan Riyanto merupakan korban kecelakaan pesawat Sriwijaya Air yang jatuh di perairan sekitar Kepulauan Seribu beberapa waktu lalu. Saat itu mereka sedang dalam perjalanan menuju Pontianak untuk mengerjakan sebuah proyek bangunan.
(Tara Wahyu)