Konten dari Pengguna

Apa Itu Menwa? Ini Pengertian, Tugas, dan Fungsinya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
17 September 2024 11:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Menwa (Resimen Mahasiswa) Foto: berita.upi.edu
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Menwa (Resimen Mahasiswa) Foto: berita.upi.edu
ADVERTISEMENT
Sebagian besar masyarakat mungkin masih banyak yang belum tahu apa itu Menwa. Ini adalah akronim dari resimen mahasiswa. Mahasiswa yang menjadi anggota Menwa umumnya akan mengikuti pelatihan militer dan bela negara.
ADVERTISEMENT
Menwa juga merupakan salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di perguruan tinggi. Banyak yang menyebut bahwa Menwa adalah semi militer karena mendapatkan pelatihan langsung dari Tentara Nasional Indonesia (TNI).
Untuk Anda yang ingin mengetahui apa itu Menwa beserta tugas dan fungsinya, simak informasi lengkapnya di bawah ini.

Apa Itu Menwa?

Ilustrasi apa itu Menwa. Foto: hanffburhan/Shutterstock
Mengutip artikel bertajuk Membangun Kesadaran Bela Negara Masyarakat Indonesia oleh Anggie Febrianti yang dimuat dalam buku Tantangan Bela Negara Era Milenial, Menwa adalah salah satu kekuatan sipil yang dilatih dan dipersiapkan untuk mempertahankan negara. Menwa juga dianggap sebagai salah satu perwujudan sistem pertahanan dan keamanan rakyat.
Karena merupakan UKM, maka markas komando Menwa berada di perguruan tinggi. Menwa memiliki peran sebagai wadah pembinaan karakter mahasiswa, terutama dalam hal kedisiplinan, patriotisme, kepemimpinan, serta pengembangan rasa cinta terhadap tanah air.
ADVERTISEMENT
Menwa juga memiliki struktur organisasi yang cukup hierarkis dan mirip dengan militer. Di tingkat universitas, Menwa biasanya diorganisir dalam satuan yang disebut Batalyon.
Anggota Menwa umumnya dibina langsung oleh TNI. Namun, kegiatan harian mereka tetap berfokus pada kehidupan kampus. Dalam pembinaannya, Menwa diberikan beberapa pelatihan dasar militer. Antara lain yaitu, penggunaan senjata, taktik pertempuran, survival, navigasi dan masih banyak lainnya.
Meski berstatus sebagai organisasi atau UKM kampus, keberadaan Menwa berbeda dengan organisasi mahasiswa pada umumnya. Di perguruan tinggi, kedudukan Menwa umumnya berada di bawah rektorat.

Tugas dan Fungsi Menwa

Ilustrasi Menwa (Resimen Mahasiswa) Foto: Instagram/@menwaindonesia
Menwa adalah salah satu organisasi mahasiswa yang berfokus pada pembinaan bela negara dan pengembangan kepemimpinan melalui disiplin militer. Menwa memiliki pengaruh dalam pembinaan karakter mahasiswa, terutama dalam hal patriotisme, kepemimpinan, dan pengabdian kepada masyarakat.
ADVERTISEMENT
Sebagai organisasi yang turut andil dalam mempertahankan keutuhan negara, Menwa memiliki tugas dan fungsi. Mengutip buku Cinta Tanah Air Sebagian dari Iman karya Kurniawan, berikut tugas dan fungsi Menwa:

Tugas Menwa

Sebagai organisasi yang dibina oleh TNI, Menwa memiliki berbagai tugas penting, yaitu:

Fungsi Menwa

Secara umum, Menwa berfungsi sebagai jembatan antara dunia akademik dan militer. Selain itu, Menwa juga memiliki beberapa fungsi, yaitu:
ADVERTISEMENT
(SFN)