Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Memahami Arti Gyatt sebagai Bahasa Gaul Kalangan Gen Alpha
8 Agustus 2024 17:53 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ada banyak istilah asing baru yang diperkenalkan Generasi Alpha , salah satunya adalah gyatt. Kata gyatt artinya merujuk pada ekspresi antusias atau terkejut terhadap suatu hal.
ADVERTISEMENT
Sebenarnya, istilah gyatt bukanlah slang yang benar-benar baru di dunia maya. Kalangan Gen Z pun kerap memakai istilah ini dalam percakapan. Istilah gyatt menjadi semakin populer semenjak Gen Alpha juga ikut menggunakannya di media sosial.
Gen Alpha sendiri merujuk pada generasi yang lahir di antara tahun 2010 sampai 2025. Menurut laman Britannica, karakteristik generasi ini belum bisa dideskripsikan karena usianya masih muda.
Satu hal yang pasti adalah mereka merupakan generasi yang lekat dengan teknologi dan internet. Itulah kenapa referensi kosakata Gen Alpha kebanyakan berasal dari meme dan video populer di internet.
Gyatt Artinya Apa?
Merujuk laman Dictionary, gyatt adalah slang yang digunakan untuk mengungkapkan kegembiraan, keterkejutan, atau kekaguman yang mendalam terhadap sesuatu secara umum. Namun, istilah ini biasanya lebih sering dikaitkan dengan kekaguman terhadap seorang perempuan.
ADVERTISEMENT
Pendapat lain yang dijelaskan dalam laman New York Post menuliskan bahwa kata gyatt merupakan singkatan dari ‘goddamn’ yang artinya adalah ‘sumpah’ atau ‘sial’. Makna ini sebenarnya sejalan dengan penjelasan dalam Dictionary, di mana ‘goddamn’ juga sering digunakan saat seseorang antusias atau terkejut akan suatu hal.
Kata gyatt diduga digunakan pertama kali oleh streamer di Twitch dengan username YourRage. Dia mengatakan "gyatt" setiap kali melihat seorang perempuan yang menarik.
Kemudian, Kai Cenat yang juga merupakan streamer Twitch dan YouTuber turut mempopulerkan istilah tersebut. Kini, gyatt semakin sering digunakan Gen Alpha di media sosial, khususnya TikTok.
Kumpulan Istilah Lain Gen Alpha
Gyatt bukan satu-satunya slang yang sering digunakan Gen Alpha di media sosial. Masih banyak kosakata lainnya yang mungkin belum diketahui para generasi-generasi sebelumnya. Berikut beberapa di antaranya yang dikutip dari Tatler Asia dan Stn Digital:
ADVERTISEMENT
1. Skibidi
Istilah skibidi berasal dari serial YouTube Shorts berjudul Skibidi Toilet. Serial tersebut memiliki alur cerita yang tidak masuk akal dan visual yang aneh.
Meski begitu, tontonan tersebut justru disenangi kebanyakan Gen Alpha senang menontonnya sehingga mengadaptasi kata skibidi dalam keseharian. Skibidi digunakan untuk menggambarkan sesuatu yang buruk atau negatif.
2. Mewing
Mewing adalah tindakan meletakkan lidah di langit-langit mulut agar memiliki garis rahang yang kelihatan lebih tajam. Istilah ini juga kerap digunakan untuk menggambarkan seseorang yang mencoba terlihat lebih menarik dan berkarisma.
3. Fanum Tax
Fanum tax artinya mengambil makanan seseorang. Yang mempopulerkannya lagi-lagi adalah Kai Cenat.
Cenat biasanya menggunakan istilah tersebut ketika Fanum, rekan sesama streamer, masuk ke kamarnya dan mengambil makanannya, kemudian pergi. Insiden ini terjadi berulang kali dan mendapatkan jutaan views.
ADVERTISEMENT
4. Rizz
Rizz merupakan singkatan dari karisma. Istilah ini berasal dari komunitas Afrika-Amerika di Baltimore, Maryland, yang emudian dipopulerkan oleh Kai Cenat di Twitch dan diikuti oleh banyak Gen Alpha di media sosial.
(DEL)