Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Sprei Nomor 1 Ukuran Berapa? Ini Rincian Ukurannya dalam Satuan CM
25 April 2024 16:00 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Merujuk pada laman Merriam Webster, seprai merupakan istilah yang pertama kali digunakan pada abad ke-15. Arti seprai adalah kain yang digunakan sebagai alas kasur yang biasanya terbuat dari kain katun atau linen.
Secara umum, terdapat enam ukuran seprai yang biasanya digunakan. Mulai dari seprai untuk kasur single yang hanya muat satu orang, hingga kasur berukuran king yang cocok untuk pasangan.
Sprei Nomor 1 Ukuran Berapa?
Merangkum informasi dari laman Weavve Home, berikut ini daftar ukuran lebar x panjang x tinggi kasur , seprai, dan selimut :
1. Single
2. Super Single
ADVERTISEMENT
3. Queen
4. King atau Sprei Nomor 1
5. Super King
6. California King
Pilihan Kain yang Bagus untuk Seprai
Jenis kain seprai dapat memengaruhi kualitas tidur seseorang. Oleh karena itu, penting untuk memerhatikan bahan pembuatan seprai sebelum memutuskan untuk membeli.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman HGTV, ada beberapa jenis kain yang biasanya digunakan dalam pembuatan seprai. Apa saja?
1. Katun
Katun merupakan kain yang paling populer dan cocok untuk pembuatan seprai. Karakteristik bahannya mampu menyerap keringat dan mudah dicuci. Kain ini juga tersedia dalam berbagai harga, warna, hingga motif.
2. Sutra
Kain sutra dapat memberikan kesan mewah pada kasur apabila digunakan. Meski sekilas hampir mirip dengan kain satin, tapi sutra tidak licin. Sebaliknya, kain sutra dikenal anti-gesekan sehingga cocok untuk siapa saja yang khawatir dengan rambut rontok dan hipoalergenik.
3. Flanel
Seprai flanel ideal untuk orang-orang yang tinggal di negara beriklim dingin atau senang tidur dengan suhu AC yang rendah. Pasalnya, sebagian besar atau bahkan seluruh material pembuatan kain flanel adalah kapas. Itulah mengapa kain ini dapat menghangatkan tubuh dan tahan dari kerusakan hingga bertahun-tahun.
ADVERTISEMENT
4. Linen
Bagi Anda yang mencari bahan alami untuk sprei bisa memilih kain linen. Bahan pembuatan kain ini adalah serat tanaman rami yang ringan dan tidak mengilap.
Linen dikenal tahan lama, antimikroba, dan dapat menyerap kelembapan. Kelebihan lain dari seprai linen adalah teksturnya akan jadi semakin lembut seiring berjalannya waktu.
(DEL)