Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Oui Entertainment Mendebutkan WEi, Ini Profil Lengkap Anggotanya!
7 September 2020 13:35 WIB
Tulisan dari Berita KPOP tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Nama agensi hiburan Oui Entertainment memang masih terbilang baru di industri hiburan. Berdiri sejak 2017, Oui Entertainment memang belum termasuk dalam jajaran agensi besar. Meski begitu, Oui Entertainment sudah memiliki sejumlah trainee dengan bakat dan visual yang keren lho! Tak hanya itu, Oui Entertainment bahkan sudah mengirimkan beberapa anak asuhnya ke program survival bergengsi Produce 101 .
ADVERTISEMENT
Kabar baik dari Oui Entertainment, karena akhirnya agensi ini secara resmi akan mendebutkan anak asuhannya OUI Boys menjadi sebuah boy grup bernama WEi. Rencananya, WEi akan didebutkan pada akhir tahun 2020 ini. Meski baru didebutkan sebagai boy grup, beberapa nama member ini mungkin sudah tidak asing lagi bagi para KPopers.
Penasaran dengan profil anggota WEi asuhan Oui Entertainment? Simak ulasannya berikut ini!
Profil Anggota WEi, Boy Grup Baru Asuhan Oui Entertainment
1. Jang Daehyon
Tampil dengan nama panggung seperti nama aslinya, Jang Daehyon didapuk sebagai leader dari WEi. Ia lahir pada tanggal 11 Februari 1997 dan memiliki golongan darah A.
Kamu sudah tak asing dengan Dae Hyon? Yap, ia adalah kontestan Produce 101 season 2 dan mencapai ranking 83 pada survival show tersebut.
ADVERTISEMENT
2. Kim Donghan
Tak hanya Dae Hyon, Kim Donghan juga pernah ikut Produce 101 season 2, dan mencapai rangking 29. Pria yang lahir di Daegu pada 3 Juli 1998 ini didaulat sebagai main dancer dari grup WEi. Sebelumnya, Donghan pernah menjadi former member dari grup JBJ dan pernah solo debut pada tanggal 19 Juni 2018.
3. Yoo Yongha
Meski belum dirilis secara resmi posisi apa yang akan ditempati oleh Yoo Yongha, tetapi ia sudah dipastikan akan menjadi member WEi pada 11 Agustus 2020 lalu. Lahir pada tanggal 11 Januari 1999, Yongha sebelumnya pernah menjadi member 1THE9.
4. Kim Yohan
Sama seperti Yoo Yongha, Kim Yohan juga masih belum diumumkan secara resmi posisi yang akan ditempatinya. Kim Yohan sebelumnya adalah kontestan dari Produce X 101, dan sempat berhasil debut dengan boy grup X1 karena mendapatkan rangking pertama. Lahir pada tanggal 22 September 1999, Kim Yohan juga pernah merilis single solo pada 25 Agustus 2020 lalu.
ADVERTISEMENT
5. Kang Seokhwa
Kang Seokhwa sebelumnya juga pernah mengikuti survival show Produce X 101, dan berhasil mendapat rangking 35. Sebelum resmi menjadi member WEi dibawah asuhan Oui Entertainment, Seokhwa pernah menjadi trainee di JYP dan YG Entertainment. Pria yang lahir pada tanggal 1 Desember 2000 ini bahkan hampir debut bersama boy grup Treasure dan pernah tampil di YG Treasure Box.
6. Kim Junseo
Akan mengisi posisi Maknae di WEi, Kim Junseo lahir pada tanggal 20 November 2001. Pria bergolongan darah O ini juga baru resmi diumumkan sebagai member WEi pada tanggal 11 Agustus 2020 lalu. Sebelumnya, Kim Junseo merupakan member 1THE9. (RDY)