Konten dari Pengguna

Perjalanan Karier Jung Jinhyeong

18 Agustus 2020 20:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita KPOP tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Perjalanan karier Jung Jinhyeong. Foto: dok. Facebook Jung Jinhyeong fans page.
zoom-in-whitePerbesar
Perjalanan karier Jung Jinhyeong. Foto: dok. Facebook Jung Jinhyeong fans page.
ADVERTISEMENT
Dikenal sebagai penyanyi solo di bawah naungan SFR Entertainment, Jung Jinhyeong mengawali karier musiknya sebagai trainee di YG Entertainment. Ia pertama kali dikenal publik saat menjadi kontestan dalam survival show WIN: Who Is Next (2013) dan Mix & Match (2014).
ADVERTISEMENT
Sayangnya, Jung Jinhyeong gagal menang di survival show tersebut. Padahal pemenang Mix & Match didebutkan dalam boygroup iKon. Dari semua trainee YG yang ikut, hanya Jung Jinhyeong dan Heongseok yang tidak ikut debut.
Setelah iKon debut di 2014, Heongseok pindah agensi dan debut dalam boygroup Pentagon. Sedangkan Jung Jinhyeong memilih untuk tetap tinggal di YG melanjutkan kehidupan traineenya. Pada tahun 2015 tersebar skandal percintaan Jung Jinhyeong dengan Miyeon, eks trainee YG yang saat ini debut dalam girlgroup G-Idle.
Di YG sendiri, seorang trainee dilarang memiliki hubungan asrama dengan siapa pun apalagi dengan sesama trainee. Skandal ini merebak hingga Miyeon sendiri digosipkan hengkang dari YG karena skandal ini.

Jung Jinhyeong Debut di Tahun 2017

Tiga tahun kemudian, SFR Entertainment dengan resmi mengumumkan bahwa Jung Jinhyeong akan debut pada bulan Juli 2017. Pada bulan itu juga ia merilis lagu solonya yang berjudul ‘Calling You’. Sayangnya setelah debutnya, Jung Jinhyeong ‘menghilang’.
ADVERTISEMENT
Hingga pada tahun 2019, Jun Jinhyeong akhirnya kembali merilis album pertamanya yang berjudul EPs yang berisi enam lagu. Pada tahun yang sama di bulan November, Jung Jun Hyeong kembali merilis mini albumnya yang kedua dengan judul ‘Trace’. Hampir semua lagu Jung Jinhyeong ia tulis dan produksi sendiri.
Di awal debut, Jung Jinhyeong sendiri pernah diwawancarai oleh Soompi. Pada wawancara tersebut ia menyatakan perasaan meninggalkan YG Entertainment. Ia mengatakan bahwa hal tersulit dari meninggalkan YG Entertainment adalah kesendirian. Tetapi hal baik dari keadaannya sekarang ialah bahwa ia tak butuh untuk menyesuaikan pendapatnya dengan orang lain.
Selain itu ia juga membahas tentang rencananya. Ia mengatakan bahwa ia memproduksi dan menyanyikan lagu lembut tanpa emosi yang terlalu kuat. Ia juga menyatakan bahwa ia berkolaborasi dengan beberapa musisi seperti Dean dan Jay Park.
ADVERTISEMENT
Setelah kedua albumnya keluar, ternyata apa yang ia harapkan terwujud. Dari 12 total lagu yang ia rilis 8 diantaranya berkolaborasi dengan 8 artis yang berbeda. Kebanyakan lagunya pun beraliran EDM dan R&B yang lembut juga menyentuh.