Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Dalam Satu Paragraf Boleh Terdapat Dua Ide Pokok, Benar atau Salah?
28 Agustus 2024 18:39 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Apakah dalam satu paragraf boleh terdapat dua ide pokok yang dituangkan dalam dua kalimat utama? Bagi penulis, pertanyaan mengenai ide pokok ini mungkin sering muncul, terutama saat sedang membuat teks atau tulisan.
ADVERTISEMENT
Ketika menulis, sangat penting untuk memahami bahwa setiap paragraf seharusnya hanya memiliki satu ide pokok. Ide pokok adalah inti dari apa yang ingin disampaikan oleh penulis dalam paragraf tersebut.
Apakah dalam Satu Paragraf Boleh Terdapat Dua Ide Pokok yang Dituangkan dalam Dua Kalimat Utama?
Dalam teks atau tulisan, agar suatu paragraf menjadi efektif dan mudah dipahami, ide pokok sebaiknya dituangkan dalam satu kalimat utama. Barulah kemudian dapat didukung oleh kalimat-kalimat penjelas.
Dalam satu paragraf boleh terdapat dua ide pokok yang dituangkan dalam dua kalimat utama. Pernyataan ini benar atau salah? Jawabannya adalah pernyataan ini salah.
Tepatnya, dalam satu paragraf yang efektif, seharusnya hanya terdapat satu ide pokok yang dituangkan dalam satu kalimat utama. Ide pokok yang disampaikan kemudian didukung oleh kalimat-kalimat penjelas yang mengembangkan dan memperkuat ide tersebut.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan keterangan di Buku Ajar Bahasa Indonesia untuk SMA/MA Tingkat Dasar, Asyhari Dwi Rukmana, dkk, (2024), kalimat utama adalah awal dari cerita untuk memperkenalkan ide pokok berisi topik utamanya.
Kalimat-kalimat penjelas di tengah akan mengembangkan ide tersebut, memberikan contoh, bukti, atau penjelasan lebih lanjut. Akhirnya, kalimat penutup (jika ada) akan merangkum atau memberikan kesimpulan singkat dari paragraf tersebut.
Jika terdapat dua ide pokok dalam satu paragraf, paragraf tersebut akan menjadi tidak fokus dan membingungkan bagi pembaca. Oleh karena itu, setiap paragraf sebaiknya berisi satu ide pokok yang jelas dan terarah, sehingga alur pemikiran dapat berjalan dengan logis dan koheren.
Baca Juga: Pengertian Ide Pokok Paragraf
Jadi, apakah dalam satu paragraf boleh terdapat dua ide pokok yang dituangkan dalam dua kalimat utama? Jawabannya adalah tidak boleh. Pembaca akan merasa bingung karena ada dua hal yang sedang dibahas sekaligus dalam satu paragraf. Akibatnya, pesan yang ingin disampaikan menjadi kurang jelas dan alur tulisan jadi tidak bagus. (DNR)
ADVERTISEMENT