Konten dari Pengguna

Pengertian, Ciri-Ciri, dan Struktur Teks Berita yang Benar

Berita Terkini
Penulis kumparan
27 September 2022 17:43 WIB
·
waktu baca 4 menit
clock
Diperbarui 23 Agustus 2023 18:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi membaca teks berita. Sumber: Unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi membaca teks berita. Sumber: Unsplash.com
ADVERTISEMENT
Teks berita adalah salah satu media informasi yang hingga kini masih diandalkan oleh masyarakat. Salah satu ciri-ciri teks berita adalah informasi yang disampaikan bersifat faktual dan aktual. Saat ini, teks berita bisa didapatkan dengan mudah melalui berbagai platform.
ADVERTISEMENT
Namun, ternyata masih banyak masyarakat awam yang belum tahu apa yang dimaksud teks berita. Nah, bagi Anda yang ingin tahu informasi selengkapnya tentang teks berita, simak penjelasan berikut.

Apa yang Dimaksud Teks Berita?

Ilustrasi teks berita. Sumber: Unsplash.com
Jadi, sebenarnya apa yang dimaksud teks berita? Mengutip dari laman resmi Sampoerna University, pengertian teks berita adalah jenis teks yang bertujuan utnuk menyampaikan kabar ataupun informasi kepada masyarakat mengenai suatu peristiwa secara aktual dan faktual untuk nantinya diinformasikan secara tertulis.

Ciri-Ciri Teks Berita

Ilustrasi jurnalis menulis berita. Foto: Getty Images
Adapun ciri-ciri teks berita yang perlu Anda ketahui adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT

Struktur Teks Berita

Ilustrasi baca berita. Foto: Thinkstock
Setelah Anda mengetahui pengertian dan ciri-ciri teks berita, berikut ini adalah struktur dalam teks berita yang wajib dipahami.

1. Judul

Judul harus mewakili inti dan isi tulisan yang akan dibagikan kepada pembaca.

2. Lead

Bagian pembuka yang berada di awal paragraf dan berisi tentang pengenalan awal peristiwa sebelum masuk ke bagian inti.

3. Isi Berita

Isi berita harus memuat struktur 5W+1H agar berita yang ditulis bisa disampaikan secara lengkap. Dengan begitu, maka pembaca bisa lebih mudah memahami isi berita dengan baik. Namun, pastikan juga urutan penulisannya disesuaikan dengan struktus 5W+1H tersebut, ya.

4. Keterangan Penulis

Keterangan penulis perlu dibuat agar pembaca bisa mengetahui identitas penulis.
Itulah penjelasan singkat seputar teks berita yang sangat menarik untuk diketahui. Jadi, kini Anda sudah paham apa yang dimaksud teks berita, kan? Semoga penjelasan di atas bermanfaat untuk Anda, ya.
ADVERTISEMENT

Tujuan Teks Berita

Ilustrasi menulis teks berita. Foto: fizkes/Shutterstock
Teks berita bertujuan untuk menyampaikan kabar atau informasi kepada masyarakat luas tentang suatu peristiwa atau kejadian yang bersifat faktual dan aktual. Faktual artinya berdasarkan kenyataan, sedangkan aktual artinyay baru saja terjadi.
Jadi, teks berita membahas suatu kejadian yang masih hangat diperbincangkan oleh masyarakat. Informasi yang disampaikan bisa dalam cakupan lokal, nasional, maupun internasional.
Fakta yang disampaikan dalam teks berita biasanya berasal dari data-data yang konkret dan valid. Umumnya, teks berita disajikan melalui media cetak atau disiarkan melalui televisi, radio, dan situs internet.

Unsur Teks Berita

Ilustrasi jurnalis menulis berita. Foto: Getty Images
Sama seperti jenis teks lainnya, teks berita juga memiliki unsur-unsur yang harus dipenuhi. Dikutip dari Bestie Book Bahasa Indonesia SMP/Mts Kelas VII, VIII, & IX susunan The King Eduka, berikut penjelasannya:
ADVERTISEMENT

1. Judul berita

Judul berperan sebagai pemikat agar pembaca mau membaca isi teks sampai selesai. Oleh karena itu, judul harus dibuat semenarik mungkin agar dapat memancing rasa penasaran pembaca.

2. Lead atau teras berita

Lead harus memuat unsur Apa, Di mana, Siapa, Mengapa, dan Bagaimana (Adiksimba). Pada bagian ini, ada banyak informasi yang disampaikan oleh pembuat berita.

3. Tubuh berita (body)

Bagian ini berisi penjelasan atau informasi inti. Biasanya, tubuh berita mengungkapkan jawaban atas pertanyaan “mengapa dan bagaimana”.

4. Ekor berita

Ekor berita mencantumkan informasi tambahan. Jika bagian ini dihilangkan, maka tidak berpengaruh sama sekali pada pokok berita.

Kaidah Kebahasaan Teks Berita

Ilustrasi menulis berita. Foto: Shutter Stock
Berikut ini kaidah kebahasaan teks berita yang harus diikuti:

1. Menggunakan bahasa baku

Penggunaan bahasa baku memudahkan pemahaman banyak orang karena bahasa ini sifatnya universal. Contohnya yaitu: “Ratusan pasien Covid-19 mengantre di lobi Wisma Atlet.”
ADVERTISEMENT

2. Menggunakan kalimat langsung

Kalimat langsung adalah kalimat yang dituturkan seseorang tanpa mengubah kata atau kalimat. Biasanya, jenis kalimat ini digunakan ketika penulis ingin mengutip ucapan narasumber. Contohnya yaitu: “Pelaku sudah kami tetapkan sebagai tersangka,” ucap Sutama.

3. Penggunaan Kata Kerja Mental

Kata kerja mental menunjukkan respons atau sikap seseorang terhadap suatu tindakan. Contohnya yaitu merasa tertipu, para korban lantas melapor ke polisi, dan lain-lain.

4. Menggunakan keterangan waktu dan tempat

Bagian ini perlu disisipkan agar pembaca dapat memahami di mana dan kapan kejadiannya berlangsung. Contohnya yaitu: “...kata Kapolsek Wonosari, Kompol Sutama, saat dihubungi Minggu (8/10/2017).”

5. Penggunaan konjungsi temporal

Konjungsi temporal disebut juga sebagai kata sambung yang berhubungan dengan waktu. Contohnya yaitu kemudian, sejak, setelah, awalnya, dan akhirnya.
ADVERTISEMENT

Contoh Teks Berita

Ilustrasi Mengetik berita. Foto: Thinkstock
Dikutip dari kumparan, berikut ini contoh teks berita singkat yang bisa Anda simak:
(Anne)