Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Pengertian Komponen SIG dan Penjelasannya
18 Oktober 2024 18:08 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Jelaskan komponen SIG ! SIG adalah singkatan dari Sistem Informasi Geografis. SIG adalah suatu sistem berbasis komputer yang digunakan untuk mengolah dan menyimpan data dan informasi berbasis geografi.
ADVERTISEMENT
Dalam menjalankan kerjanya, SIG didukung oleh sejumlah komponen. Komponen-komponen SIG itu meliputi pengguna, data, perangkat keras, dan perangkat lunak.
Jelaskan Komponen SIG!
SIG adalah suatu komponen yang terdiri dari perangkat lunak, perangkat keras, data, dan pengguna yang bersama-sama bekerja untuk menginput, menganalisis, dan menampilkan data dalam suatu sistem informasi berbasis geografi .
Jelaskan komponen SIG adalah pertanyaan yang meminta penjelasan dari masing-masing komponen SIG. Mengutip buku Sistem Informasi Geografis oleh Ahmat Adil, S.Kom., M.Sc. (2017: 9), menurut John E. Harmon dan Steven J. Anderson (2003), SIG dapat beroperasi dengan komponen-komponen sebagai berikut:
1. Pengguna
Pengguna adalah orang yang menjalankan sistem. Pengguna meliputi orang yang mengoperasikan, mengembangkan, bahkan memperoleh manfaat dari sistem. Kategori pengguna SIG beragam, di antaranya adalah operator, analis, programmer, database, administrator dan bahkan stakeholder.
ADVERTISEMENT
2. Aplikasi
Prosedur yang digunakan untuk mengolah data menjadi informasi. Misalnya penjumlahan, klasifikasi, rotasi, koreksi geometri, query, overlay, buffer, join table, dan sebagainya.
3. Data
Data yang digunakan dalam SIG berupa data grafis dan data atribut.
4. Software/Perangkat Lunak
Perangkat lunak SIG berupa program aplikasi yang memiliki kemampuan pengelolaan, penyimpanan, pemrosesan, analisis, dan penayangan data spasial. Perangkat lunak yang harus terdapat dalam komponen SIG adalah:
ADVERTISEMENT
5. Hardware/Perangkat Keras
hardware atau perangkat keras SIG adalah perangkat-perangkat fisik yang merupakan bagian dari sistem komputer yang mendukung analisis geografi dan pemetaan. Perangkat keras SIG terdiri dari beberapa bagian untuk meng-input data, mengolah data, dan mencetak hasil proses. Berikut ini pembagian perangkat keras berdasarkan proses:
Jadi jawaban untuk jelaskan komponen SIG antara lain hardware, software, data , dan pengguna. Semoga dapat memberikan tambahan wawasan mengenai komponen-komponen dalam SIG.(IND)