Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten Media Partner
Tersisa 4 Atlet Jalani Isolasi COVID-19 di Kota Jayapura
12 Oktober 2021 14:53 WIB
ยท
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Jayapura, BUMIPAPUA.COM- Sebanyak 4 atlet PON Papua masih menjalani isolasi COVID-19 di Kota Jayapura.
ADVERTISEMENT
Empat atlet menjalani isolasi pada 2 lokasi berbeda yakni di Rumah Sakit Provita sebagai rumah sakit rujukan COVID-19 dan di KM Tidar di Pelabhan laut Jayapura, sebagai lokasi isoter.
Kepada Dinas Kesehatan Kota Jayapura, Ni Nyoman Sri Antari menjelaskan 4 atlet tersebut tinggal menunggu hasil PCR.
"Rata-rata atlet yang ditemukan positif COVID-19 tak bergejala. Cycle Threshold (CT) value yang ditemukan tinggi, diatas 30 lebih, sehingga angka kesembuhan dari atlet juga sangat cepat," jelas Antari, Selasa (12/11).
Antari mengakui kesembuhan atlet dari COVID-19 hanya berkisar 1-3 hari. Dalah satunya dikarenakan ditemukan tanpa gejala dan atlet juga memiliki kondisi yang fit.
"Rata-rata kondisi atlet sangat baik dan kami bersyukur untuk hari ini belum ditemukan positif COVID-19 lagi di tengah perhelatan PON Papua," jelas Antari.
ADVERTISEMENT
Data per 12 Oktober 2021, jumlah positif COVID-19 kontingem PON di Kota Jayapura mencapai 18 orang, dengan angka kesembuhan 14 orang dan 4 orang masih menjalani isolasi.