Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Tingkatkan Pelayanan, Pegawai Rutan Sengkang dilatih Bahasa Isyarat
9 Oktober 2023 17:49 WIB
Tulisan dari Humas Rutan Sengkang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Rutan sengkang tak henti-hentinya berkomitmen meningkatkan peran sebagai UPT yang menerapkan Pelayanan Publik Berbasis Hak Asasi Manusia (P2HAM). Hari ini Rutan sengkang kedatangan Tenaga Pendidik Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri 1 Wajo, Kamis (21/9) di aula pertemuan Rutan Sengkang.
ADVERTISEMENT
"Kedatangannya bertujuan untuk memperkenalkan Bahasa Isyarat sesuai dengan Sistem Isyarat Bahasa Indonesia (SIBI) kepada pegawai Rutan Sengkang khususnya di bidang Pelayanan" ungkap Kasubsi Pelayanan Tahanan, Hasnah.
"dan selanjutnya mungkin akan ada pelatihan yang lebih mendalam" sambungnya.
Selain itu kata Hasnah, Penyandang disabilitas berhak mendapatkan pelayanan yang sama dengan masyarakat nondisabilitas. Oleh karena ini, melalui kegiatan ini diharapkan para pegawai dapat memberikan pelayanan maksimal kepada penyandang disabilitas khususnya teman-teman Tunarungu yang datang berkunjung maupun Warga Binaan yang menjalani pidana di Rutan Sengkang.
Lebih lanjut, Rutan Sengkang selama ini telah menerapkan Sarana dan Prasarana yang berbasis P2HAM, terbukti dengan adanya Penghargaan dari Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H Laoly sebagai salah satu UPT yang menerapkan Pelayanan Publik Berbasis Hak Asasi Manusia yakni pada tahun 2020 dan 2021.
ADVERTISEMENT