Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Nobel Fisika 2022: Memahami Dunia yang Tak-terpahami
25 November 2022 12:33 WIB
Tulisan dari Diah Ayu Suci Kinasih tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tanggal 4 Oktober 2022 lalu, Akademi Ilmu Pengetahuan Kerajaan Swedia di Stockholm memberikan hadiah nobel dalam bidang fisika kepada tiga orang fisikawan:
ADVERTISEMENT
Mereka berfokus meneliti tentang quantum entanglement yang merupakan fenomena fisis yang terjadi pada orde sub-partikel, dengan judul penelitian "experiments with entangled photons, establishing the violation of Bell inequalities and pioneering quantum information science"
Lewat penelitian tersebut, mereka berhasil membuktikan keanehan dalam dunia kuantum yang jauh berbeda dari sebuah realitas.
Apa itu quantum entanglement?
Singkat cerita, quantum entanglement merupakan fenomena fisik saat subpartikel saling mempengaruhi walaupun partikel ini ditempatkan posisi yang sangat jauh.
Einstein mengenalkan istilah lain “spooky action at a distance”.
Adanya fenomena ini mengakibatkan saat dilakukan pengukuran sifat fisika (posisi, momentum, spin) pada salah satu partikel, secara langsung akan memberikan efek terhadap probablitas pengukuran pada partikel yang lain.
ADVERTISEMENT
Perjalanan penelitian quantum entanglement
Dalam mengamati adanya fenomena ini, ilmuwan biasanya melakukan eksperimen dengan mengamati partikel proton, elektron, neutrino, atau partikel-partikel sub-atomik lainnya.
Hal ini juga yang dilakukan oleh para pemenang ini.
Seperti penemuan riset dasar dalam fisika atau ilmu lainnya, sebelum sampai ke tahap ini, penelitian terkait quantum entanglement ini harus melalui perjalanan panjang.
Dari zaman Einstein sampai berpuluh-puluh hingga zaman kini.
....dan tentu saja penelitian dalam fenomena ini tidak akan berhenti sampai di sini saja. Ilmuwan masih terus mencoba untuk memahami fenomena-fenomena lain di dalamnya.
Membuka Peluang Baru
Melalui penemuan para nobelis fisika ini seakan membawa babak baru dalam dunia mekanika kuantum.
Bisa jadi pemanfaatan dari penemuan ini membawa sesuatu yang belum pernah kita bayangkan sebelumnya.
ADVERTISEMENT