Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Terapi Musik Suara Alam: Cara Alami Mengurangi Stres
26 November 2024 15:55 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Diana Wahyu tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Semua orang pasti pernah merasa stres, apalagi mahasiswa semester akhir yang punya banyak kesibukan dan tekanan hidup. Stres yang dibiarin gitu aja dan nggak ada usaha buat hilangin stresnya bisa kena dampak yang fatal. Selain dampak ke fisik, stress yang dibiarin terus-menerus bisa berpengaruh ke kesehatan mental. Nah, salah satu cara yang bisa bantu hilangin stress kita itu dengan cara terapi musik, terutama suara alam. Suara alam, seperti suara hujan atau deburan ombak, ternyata bisa lho bikin diri kita tenang dan relaks. Tapi, kalian penasaran nggak sih, kenapa suara alam itu bisa bikin kita tenang dan relaks, yuk kita bahas!
ADVERTISEMENT
Kenapa Suara Alam Bisa Menghilangkan Stress?
Saat kita dengerin suara alam, seperti air terjun, deburan ombak, huja, angin dan kicauan burung, sebenarnya tubuh kita itu lagi memproduksi hormon endorphin atau yang sering kita sebut sebagai “hormon kebahagiaan”. Otak kita terangsang ketika dengar suara alam tersebut sehingga menimbulkan rasa tenang dan bahagia. Selain itu, suara alam bisa menurunkan tekanan darah, denyut jantung, jumlah pernapasan dan bisa mengontrol emosional kita. (Lita & Ardianti dalam Cahyani, A. R., Tasalim, R., 2024).
Kapan Waktu yang Tepat buat Dengerin Suara Alam?
Waktu yang tepat buat dengerin suara alam itu di pagi hari tepatnya jam 08.00 sampai 09.00 karena kadar kortisol dalam tubuh kita sedang meningkat. Kortisol itu sendiri adalah hormone yang dikeluarkan tubuh ketika kita sedang stress. Jadi, waktu pagi baik untuk mendengarkan suara alam karena dapat menurunkan kadar kortisol tersebut. Sehingga kita lebih merasa tenang dan siap menghadapi hari dengan baik. Sebaliknya, kadar kortisol ini rendah di waktu malam hari, atau saat kita istirahat. (Usman dkk., dalam Cahyani, A. R., Tasalim, R., 2024).
ADVERTISEMENT
Dampak Positif Mendengarkan Suara Alam
Mendengarkan suara alam dapat membantu kita membentuk emosi positif, karena ketika kita mendengarkan suara alam, tubuh kita merespon positif dan dapat mengurangi stress dan cemas. Dengan suasana hati yang baik dan pikiran yang positif, kita bisa menjalani hari dengan baik dan bisa melihat sisi positif dari kehidupan yang kita jalani. Selain itu, tanpa kita sadari, hal itu bisa buat kemampuan kita meningkat dalam segi emosional maupun mental. (Kim & Jeong, dalam Cahyani, A. R., Tasalim, R., 2024).
Dengan berbagai dampak positif, terapi musik suara alam bisa menjadi pilihan bagi yang mau hilangi stress dengan cara yang simple. Jadi, yuk mulai sekarang, coba deh luangin sedikit waktu buat terapi musik suara alam di pagi hari dan rasakan dampak positifnya. Siapa tahu, dengan kebiasaan ini, kamu bisa menghadapi tantangan hidup dengan baik. Ingat! Kesehatan mental itu penting, jadi jangan sepelekan hal-hal keci, karena hal kecil bisa membawa dampak besar.
ADVERTISEMENT