Konten dari Pengguna

Perkembangan IPTEK Dalam Era Globalisasi! Apa Dampak Yang Dapat Ditimbulkan?

Diego Putra Situmorang
Mahasiswa Fakultas Hukum Program Studi Ilmu Hukum S1 Universitas Pamulang
1 November 2024 14:52 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Diego Putra Situmorang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
https://www.canva.com/design/DAGVMlpQ2iU/w0wAjRMMGFXGGEkkmXp6kA/edit?utm_content=DAGVMlpQ2iU&utm_campaign=designshare&utm_medium=link2&utm_source=sharebutton
zoom-in-whitePerbesar
https://www.canva.com/design/DAGVMlpQ2iU/w0wAjRMMGFXGGEkkmXp6kA/edit?utm_content=DAGVMlpQ2iU&utm_campaign=designshare&utm_medium=link2&utm_source=sharebutton
ADVERTISEMENT
Apa Itu IPTEK?
IPTEK adalah singkatan dari Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. Istilah ini mencakup berbagai disiplin ilmu yang berfokus pada pengembangan pengetahuan dan penerapan teknologi untuk memecahkan masalah serta meningkatkan kualitas hidup. IPTEK mencakup bidang-bidang seperti ilmu alam, teknik, sosial, dan humaniora, serta berperan penting dalam inovasi, penelitian, dan pengembangan di berbagai sektor.
ADVERTISEMENT
Pada era globalisasi ini IPTEK mengalami perkembangan yang sangat pesat dan memiliki dampak yang sangat luas.Beberapa perkembangan yang terjadi meliputi aspek yang sangat penting yaitu:
1. Akses Informasi
Internet telah mengubah cara orang mengakses informasi. Media sosial, blog, dan platform berbagi konten memungkinkan pertukaran pengetahuan secara real-time.Lalu banyak jurnal ilmiah dan sumber daya pendidikan sekarang tersedia secara terbuka, sehingga peneliti, pelajar, dan masyarakat umum dapat mengakses penelitian dan informasi tanpa batasan.
2. Inovasi Teknologi
Banyak proyek penelitian kini melibatkan tim global. Contohnya, dalam bidang kesehatan, penelitian vaksin melibatkan berbagai institusi di seluruh dunia.Dan ada juga perkembangan teknologi AI dan otomatisasi yang semakin sering digunakan di berbagai sektor, dari manufaktur hingga layanan kesehatan, meningkatkan produktivitas dan efisiensi dari pemakaian teknologi AI tersebut.
ADVERTISEMENT
3. Perubahan Sosial
Teknologi digunakan untuk mengatasi masalah sosial, seperti aplikasi telemedicine untuk meningkatkan akses layanan kesehatan di daerah terpencil.Dan juga perkembangan platform e-learning untuk membantu memudahkan akses pendidikan yang bisa dilakukan secara online dari mana saja dan kapan saja.
4. Ekonomi Digital
Perkembangan e-commerce yang terjadi di era globalisasi ini membuat perdagangan internasinal juga berkembang dengan pesat. Globalisasi memfasilitasi perdagangan internasional melalui platform e-commerce, memungkinkan bisnis kecil dapat menjangkau pasar yang lebih luas lagi secara global.Lalu ada Teknologi finansial (fintech) yang juga ikut berkembang,teknlogi ini menawarkan solusi pembayaran, pinjaman, dan investasi yang lebih efisien dan inklusif.
Inovasi Berkelanjutan
Energi terbarukan juga ikut mengalami perkembangan.Penelitian dan pengembangan yang dilakuan untuk membuat energi terbarukan semakin berkembang supaya bisa digunakan untuk menghadapi tantangan perubahan iklim, dengan inovasi dalam teknologi solar, angin, dan penyimpanan energi supaya bisa digunakan kapan saja.
ADVERTISEMENT
Namun,perkembangan IPTEK di era globalisasi tidak hanya membawa inovasi, tetapi juga membawa berbagai dampak positif dan negatif.Berikut adalah dampak dari perkembangan IPTEK di era globalisasi:
Dampak Positif
ADVERTISEMENT
Dampak Negatif
Perkembangan IPTEK di era globalisasi membawa dampak yang signifikan, baik positif maupun negatif. Di satu sisi, kemajuan teknologi dan akses informasi yang lebih luas meningkatkan kualitas hidup, mempercepat inovasi, dan mendorong pertumbuhan ekonomi. Teknologi kesehatan, pendidikan daring, dan otomatisasi bisnis memberikan banyak manfaat bagi masyarakat.
ADVERTISEMENT
Namun, di sisi lain, tantangan yang muncul, seperti kesenjangan digital, kehilangan pekerjaan akibat otomatisasi menjadi perhatian serius. Selain itu, fenomena penyebaran informasi yang salah dan dampak homogenisasi budaya dapat mengancam stabilitas sosial dan identitas lokal.
Oleh karena itu, untuk memastikan bahwa manfaat IPTEK dapat dirasakan secara merata, diperlukan kerjasama antara pemerintah, institusi pendidikan, dan masyarakat. Kebijakan yang inklusif dan strategi yang tepat harus diimplementasikan untuk memaksimalkan potensi IPTEK sekaligus mengatasi tantangan yang ada. Dengan pendekatan yang seimbang, IPTEK dapat menjadi alat yang kuat untuk pembangunan berkelanjutan dan peningkatan kualitas hidup global.
Diego Putra Situmorang,Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Pamulang.