Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Daun Salam: Lebih Dari Sekedar Bumbu Dapur
24 Juni 2024 18:51 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Doni Hariandi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Siapa yang tidak kenal dengan daun salam ? Rempah yang digunakan dalam berbagai masakan Nusantara. Daun salam berasal dari Asia Tenggara, termasuk Indonesia, Malaysia, dan Thailand. Di Indonesia daun salam dikenal juga sebagai “Indonesian bay-leaf” atau “Indonesian laurel”. Tanaman ini tumbuh secara alami di wilayah-wilayah tersebut dan telah menjadi bagian integral dari masakan lokal. Penggunaan daun salam dalam masakan tradisional Indonesia sudah ada sejak ratusan tahun yang lalu.
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Selain itu, dalam satu sendok daun salam yang dilumatkan, terdapat sekitar 5,5 kalori, 1 gram protein, 1 gram lemak, dan 1,3 gram karbohidrat.
1. Meningkatkan kekebalan tubuh
Daun salam dapat meningkatkan daya tahan tubuh berkat kandungan vitamin dan mineral seperti vitamin A, B6, C, dan zinc.
ADVERTISEMENT
2. Mencegah batu ginjal
Ekstrak daun salam bermanfaat untuk mencegah batu ginjal.
3. Menjaga kadar gula darah
Mengonsumsi ekstrak daun salam secara rutin dapat membantu menurunkan serta mengelola kadar gula darah pada penderita diabetes.
4. Menurunkan kolesterol
Daun salam dapat membantu mengurangi kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) di dalam darah.
5. Mencegah serangan jantung
Daun salam mengandung kandungan senyawa antioksidan dan serat yang mampu menurunkan kadar gula darah serta kolesterol, sehingga serangan jantung maupun penyakit kardiovaskuler lainnya dapat dicegah.
6. Mengatasi sakit perut
Daun salam juga terkandung serat yang berperan penting dalam menjaga kesehatan pencernaan.
Indonesia merupakan salah satu produsen daun salam terbesar di dunia. Menurut data BPS, ekspor daun salam dari Indonesia pada tahun 2019 mencapai 336 ton dengan nilai USD 193 ribu. Meskipun angka ini masih kecil dibandingkan dengan potensi ekspor daun salam dari Indonesia, namun menunjukkan bahwa daun salam memiliki nilai ekonomi yang cukup tinggi. Beberapa negara yang menjadi tujuan ekspor daun salam Indonesia antara lain Singapura, Malaysia, Amerika Serikat, dan Uni Emirat Arab.
ADVERTISEMENT