Konten dari Pengguna

Hati-hati, Boxer Ketat Bisa Membuatmu Tidak Punya Anak

19 Oktober 2018 11:45 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari User Dinonaktifkan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tahukah kamu, sebanyak 90 persen kasus ketidaksuburan pria disebabkan oleh jumlah dan kualitas sperma yang buruk? Nah, ternayata seberapa ketat celana juga mempengaruhi kualitas sperma loh.
Hati-hati, Boxer Ketat Bisa Membuatmu Tidak Punya Anak
zoom-in-whitePerbesar
Menurut sebuah penelitian baru yang dipimpin oleh Harvard TH Chan School of Public Health, pria yang sering mengenakan boxer memiliki kualitas sperma yang jauh lebih baik. Untuk melakukan penelitian ini, para peneliti mengumpulkan informasi dan sampel cairan mani dari 656 orang pria yang sedang mencari pengobatan di pusat pengobatan kesuburan.
ADVERTISEMENT
Para pria, yang berusia 32 dan 39 tahun, menyelesaikan beberapa pertanyaan seputar gaya pakaian dalam yang mereka kenakan dalam kurun waktu tiga bulan sebelumnya. Hasilnya, bagi pria yang mengenakan boxer memiliki kualitas sperma yang baik dan gesit untuk mencapai sel telur.
Perbedaan konsentrasi sel sperma yang paling signifikan terlihat pada pria yang mengenakan boxer dan pria yang mengenakan celana dalam yang berukuran ketat. Selain itu, analisis sampel darah juga menunjukkan bahwa pria yang mengenakan boxer memiliki kadar hormon follicle stimulating hormone (FSH) 14% yang lebih rendah. FSH adalah hormon yang secara langsung dapat mempengaruhi kemungkinan seorang wanita untuk hamil dan atau mempertahankan kehamilan.