Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Strokeguard: Inovasi Kesehatan Digital untuk Pencegahan Stroke
7 Februari 2024 7:11 WIB
Tulisan dari Edy Arwanto tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Saya Edy Arwanto Mahasiswa Teknologi Informasi pada Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta . Artikel ini bertujuan untuk memenuhi tugas proyek pada matakuliah Inovasi Kesehatan Digital, berupa memberikan ide atau inovasi untuk peningkatan teknologi kesehatan di Indonesia. Matakuliah ini diampu oleh Ibu Zahra Arwananingtyas, S.Kom., M.Cs, dan Ibu Anggi Rizky Windra Putri, S.Kom., M.Kom
ADVERTISEMENT
Stroke adalah salah satu penyakit yang diakibatkan oleh gangguan sistem kardiovaskuler dan termasuk dalam penyakit mematikan di dunia. Deteksi dini dan manajemen yang tepat dapat meminimalkan dampak yang timbul dari serangan stroke pertama. Serangan stroke memiliki golden period dalam rentang 3,5 jam sejak serangan pertama. Jika dalam rentang waktu tersebut pasien mendapatkan pertolongan maka risiko peningkatan kerusakan otak permanen dapat diminimalkan.
Awalnya, aplikasi kesehatan fokus pada pemantauan parameter umum seperti tekanan darah dan aktivitas fisik. Strokeguard adalah inovasi kesehatan digital yang dirancang khusus untuk pencegahan, deteksi dini, dan manajemen pasien stroke. Dengan memanfaatkan teknologi terkini, kami berkomitmen untuk meningkatkan pengelolaan dan kualitas hidup pasien stroke. Aplikasi ini memberikan kemudahan bagi pasien atau masyarakat dalam mengenali stroke. Fitur yang ditampilkan, diantaranya adalah sistem pemantauan kesehatan personal, analisis Artificial Intelligence (AI) untuk prediksi risiko stroke, sistem peringatan dini, konsultasi kesehatan secara virtual oleh spesialis stroke, pembuatan peta risiko stroke individu, pemantauan mental terintegrasi, edukasi dan rehabilitasi online, kemitraan dan komunitas stroke.
Dengan pemanfaatan fitur yang tersedia, akan memungkinkan untuk masyarakat mengontrol tekanan darah, frekuensi nadi, frekuensi napas, dan aktivitas secara realtime yang otomatis terhubung dengan perangkat wearable dan sensor kesehatan. Kemudian aplikasi akan menganalisis hingga memberikan rekomendasi pencegahan yang spesifik. Masyarakat juga akan dipermudah dengan adanya peringatan dini pada pasien dan tenaga profesional (rumah sakit) jika adanya tanda gejala stroke yang terdeteksi. Hal tersebut diharapkan akan meminimalkan angka kejadian stroke yang disebabkan rendahnya pengetahuan dan tata laksana stroke di masyarakat.
ADVERTISEMENT
Layanan kesehatan secara virtual guna pemantauan atau konsultasi jarak jauh merupakan kebutuhan pasien stroke dan care giver. Mereka dapat berkonsultasi dengan spesialis stroke tanpa harus datang ke rumah sakit. Aplikasi yang dirancang untuk individu ini juga akan menganalisis faktor risiko spesifik pasien dan memberikan rekomendasi personal untuk pencegahan stroke berulang. Pasien dengan riwayat stroke harus menjaga gaya hidup dan psikososial supaya tidak memperberat kerja sistem kardiovaskuler. Pasien dapat memanfaatkan salah satu fitur kesehatan mental terintegrasi yang disediakan. Dalam fitrur tersebut terdapat modul sebagai bahan bacaan pasien supaya terhindar dari stres dan cara mengatasi dampak psikologis paska stroke.
Pada pasien paska stroke tentunya perawatan di rumah tetap dibutuhkan. Kami menghadirkan fitur edukasi dan rehabilitasi online yang memungkinkan pasien untuk mengetahui latihan-latihan dan penanganan pada pasien saat berada di rumah. Selain itu, pasien dapat berkolaborasi dengan organisasi atau komunitas stroke untuk meningkatkan kesadaran, memberikan dukungan satu sama lain, dan menjadi tempat sharing antar personal.
ADVERTISEMENT
Strokeguard bukan hanya sebuah platform deteksi dini, melainkan ekosistem kesehatan digital yang mendukung pasien stroke dari deteksi hingga pemulihan penuh. Dengan pendekatan holistik ini, kami bertujuan untuk memperpanjang dan meningkatkan kualitas hidup bagi mereka yang telah terkena dampak stroke. Sehingga angka kejadian stroke dan kematian akibat stroke dapat diminimalkan.