Konten Media Partner

Muda Akan Perbaiki Infrastruktur Perbatasan untuk Tingkatkan Ekspor

19 November 2024 0:11 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cagub Kalbar nomor urut 3, Muda Mahendrawan. Foto: Dok. YouTube KPU Kalbar
zoom-in-whitePerbesar
Cagub Kalbar nomor urut 3, Muda Mahendrawan. Foto: Dok. YouTube KPU Kalbar
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Calon Gubernur (Cagub) Kalimantan Barat nomor urut 3, Muda Mahendrawan, berkomitmen untuk membangun infrastruktur di daerah perbatasan untuk meningkatkan ekspor.
ADVERTISEMENT
Apalagi, Kalbar merupakan salah satu daerah penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN). Tentunya potensi-potensi yang ada harus dioptimalkan untuk memajukan daerah.
"Kalimantan Barat harus mengambil peluang sebagai daerah penyangga dan menjadi tujuan wisata dari luar ke dalam," ujarnya saat debat ketiga Cagub-Cawagub Kalbar, Senin malam, 18 November 2024.
Selain itu, kata Muda, Kalbar juga harus bisa mengambil manfaat sebagai daerah penyangga IKN. Menurutnya, Kalbar harus memanfaatkan posisi strategis untuk menghubungkan pasar lokal dengan pasal global.
"Kita bisa mengambil manfaat untuk ekspor ke luar sehingga bandara maupun status terminal dan lainnya harus ditingkatkan," tuturnya.