Konten Media Partner

Organda Tolak Transportir Kendaraan dari Luar Kalbar, Ini Alasannya

12 April 2025 18:21 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Agus Kurnadi, Ketua Organda Kalbar. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Agus Kurnadi, Ketua Organda Kalbar. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Agus Kurnadi, Ketua DPD Organda Provinsi Kalbar mewakili para transportir yang ada di Kalbar menolak untuk adanya transportir dan kendaraan luar Kalimantan Barat.
ADVERTISEMENT
“Yang pertama, tentunya mematikan pengusaha angkutan lokal. Kedua adalah tidak adanya kontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kalbar, dan yang ketiga kendaraan yang dari luar itu berpotensi merusak PAD di Kalbar,” ucapnya Sabtu, 12 April 2025.
Ia juga meminta kepada Gubernur Kalbar agar memberikan perlindungan serta dukungan terhadap penolakan tersebut.
“Kami memohon kepada Pak Gubernur Kalbar untuk memberikan perlindungan apakah ia berbentuk Peraturan Daerah atau Pergub atau Surat Edaran agar pengusaha retail pengusaha online shop itu wajib menggandeng pengusaha angkutan lokal yang ada di Kalbar ini,” tambahnya.
Penulis: Rabiansyah