Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
5 Cara Memilih Power Bank yang Bagus agar Tak Salah Beli
18 November 2024 12:39 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Untuk memilih power bank yang bagus, pembeli perlu memperhatikan faktor kapasitas, kecepatan pengisian daya, jenis port, indikator daya, berat, dan desain. Berikut cara memilih power bank yang bagus agar tidak salah beli.
Cara Memilih Power Bank yang Bagus
Setidaknya ada lima faktor utama dalam menentukan power bank yang bagus, yakni kapasitas baterai, kecepatan isi daya, jenis konektivitas, berat, desain, dan fitur-fitur tambahan lainnya. Berikut penjelasan selengkapnya tentang cara memilih power bank yang bagus.
1. Tentukan Kapasitas Power Bank yang Dibutuhkan
Salah satu hal utama yang harus diperhatikan adalah kapasitas daya. Ini biasanya diukur dalam satuan milliampere-hour (mAh). Semakin besar angka mAh, semakin banyak daya yang dapat disimpan oleh power bank. Berikut panduan kapasitas sesuai kebutuhan penggunaan.
ADVERTISEMENT
Perlu diingat, semakin besar kapasitas power bank, semakin besar pula ukurannya. Selain itu, kapasitas di atas 27.000 mAh tidak diperbolehkan dibawa ke dalam pesawat.
2. Perhatikan Kecepatan Pengisian Daya
Kecepatan pengisian daya power bank diukur menggunakan tegangan (volt) dan arus listrik (ampere). Kombinasi keduanya menghasilkan daya (watt) yang menunjukkan total tenaga yang dapat diberikan.
Jika pengguna ingin mengisi daya perangkat dengan cepat, pilih power bank dengan daya tinggi. Meski begitu, pastikan kecepatan pengisian ini sesuai dengan kebutuhan perangkat.
ADVERTISEMENT
3. Cek Port Input dan Output
Power bank biasanya dilengkapi port USB-A untuk input dan output, tetapi banyak model baru juga menyediakan USB -C yang lebih cepat dan efisien. Beberapa model mungkin masih memiliki port micro USB untuk pengisian daya power bank itu sendiri.
Selain itu, beberapa power bank telah dilengkapi fitur pengisian daya wireless. Saat memilih, pastikan port dan konektivitas power bank yang tersedia sesuai dengan perangkat yang sering digunakan.
Baca Juga: 4 Power Bank Tahan Banting dan Benturan
4. Pastikan Ada Indikator Daya
Indikator daya dapat membantu pengguna memantau status baterai power bank. Fitur ini biasanya disematkan berupa lampu LED kecil.
Fitur indikator sering kali diabaikan, padahal sangat berguna untuk memastikan kapan power bank perlu diisi ulang.
ADVERTISEMENT
5. Pertimbangkan Berat dan Desain
Berat dan desain power bank memengaruhi kenyamanan saat membawanya. Bank daya berkapasitas besar biasanya lebih berat dan tak muat di saku, sehingga lebih cocok dibawa dalam tas. Sebaliknya, power bank berkapasitas 6.000—10.000 mAh cukup ringan dan praktis untuk digunakan di acara satu hari.
Pertimbangkan juga desain dengan cara memilih yang ramping dan ergonomis agar kenyamanan yang didapat semakin optimal.
(SLT)