Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
7 Smartwatch Garmin Termurah 2025, Mulai dari Rp2 Jutaan
11 April 2025 13:18 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bagi pengguna smartwatch, nama Garmin tentu sudah tak asing lagi. Perusahaan teknologi asal Amerika Serikat ini dikenal dengan berbagai seri jam tangan pintar yang mengusung desain sporty dan fitur-fitur canggihnya.
ADVERTISEMENT
Salah satu keunggulan utama dari produk Garmin terletak pada akurasi GPS-nya. Hal ini bukan tanpa alasan, mengingat Garmin berawal sebagai perusahaan yang berfokus pada pengembangan dan penjualan perangkat GPS.
Meskipun identik dengan produk berkelas premium, Garmin juga menawarkan beberapa pilihan smartwatch dengan harga terjangkau. Untuk mengetahui smartwatch Garmin seri apa saja yang tergolong murah di 2025, berikut informasi dan ulasannya.
Smartwatch Garmin Termurah 2025
Sebagian besar produk smartwatch Garmin ditawarkan dengan harga yang cukup tinggi karena kualitas serta fitur-fitur yang disematkan tergolong premium. Berikut rekomendasi smartwatch Garmin termurah di 2025:
1. Garmin Vivosmart 5
Harga: Mulai dari Rp2.499.000
Salah satu smartwatch Garmin dengan harga paling terjangkau di 2025 adalah Vivosmart 5. Jam tangan pintar ini hadir dengan desain minimalis dan layar OLED touchscreen, lengkap dengan lensa berbahan akrilik serta tali silikon yang nyaman dipakai.
ADVERTISEMENT
Meskipun termasuk dalam kategori smartwatch Garmin termurah, Vivosmart 5 tetap dibekali fitur-fitur yang cukup lengkap, yakni pelacakan aktivitas harian, pemantauan kesehatan, serta mode olahraga seperti renang dan lari.
2. Garmin Lily Silicone Band
Harga: Mulai dari Rp3.099.000
Garmin Lily Silicone Band adalah smartwatch mungil dengan desain elegan yang memadukan gaya klasik dan teknologi modern. Meski berukuran kecil, perangkat ini tetap fungsional karena pengguna bisa melihat pesan hingga menerima panggilan.
Fitur kesehatannya pun lengkap, mulai dari pemantauan detak jantung, stres, pernapasan, oksigen, siklus menstruasi dan kehamilan, hingga tidur. Daya tahannya juga cukup baik, dengan baterai yang mampu bertahan hingga lima hari.
3. Garmin Forerunner 55
Harga: Mulai dari Rp3.199.000
Garmin Forerunner 55 adalah smartwatch yang cocok untuk penggemar olahraga. Jam tangan pintar ini dilengkapi fitur pelacakan aktivitas dan kesehatan yang cukup lengkap, termasuk panduan pelatihan serta fitur lari yang dirancang untuk membantu pengguna mencapai target kebugaran.
ADVERTISEMENT
Garmin Forerunner 55 memiliki beberapa fitur unggulan, seperti HRV, HRM, VO2 Max, pelacakan stres, Pulse OX, pemantauan tidur, hingga Body Battery. Daya tahannya pun impresif, dengan masa pakai baterai hingga 14 hari, sehingga tidak perlu sering mengisi daya.
Baca Juga: 5 Jam Tangan Garmin untuk Hiking
4. Garmin Venu SQ 2 Standar
Harga: Mulai dari Rp3.399.000
Di posisi keempat untuk rekomendasi smartwatch Garmin termurah di 2025 adalah Venu SQ 2 Standar. Jam tangan pintar ini hadir dengan layar AMOLED 1,41 inci dan ketahanan air hingga 5 ATM yang aman digunakan saat berenang maupun aktivitas harian.
Daya tahan baterainya cukup impresif karena mampu bertahan hingga 11 hari dalam mode smartwatch, dan 12 hari dengan mode hemat baterai. Venu SQ 2 juga dilengkapi lebih dari 25 mode olahraga bawaan, seperti lari, yoga, HIIT, bersepeda, hingga golf dan ski.
ADVERTISEMENT
5. Garmin Approach S12 Golf
Harga: Mulai dari Rp3.900.000
Garmin Approach S12 merupakan smartwatch multifungsi yang ideal untuk aktivitas harian, terutama bagi penggemar olahraga golf. Desainnya yang ringan dan simpel juga membuatnya nyaman dipakai sepanjang hari.
Approach S12 dilengkapi berbagai fitur andalan yang mendukung olahraga golf, seperti navigasi, Measure Shot untuk mengukur jarak pukulan, hingga pencarian lubang golf. Selain itu, tersedia pula beberapa fitur pemantauan kesehatan.
6. Garmin Forerunner 165 Standart
Harga: Mulai dari Rp4.200.000
Garmin Forerunner 165 merupakan pilihan ideal bagi para pelari. Dilengkapi layar AMOLED 1,2 inci dan daya tahan baterai hingga 11 hari, smartwatch ini siap untuk menemani aktivitas olahraga maupun harian.
Fitur kesehatannya mencakup HRV, HRM, VO2 Max, pelacakan stres, Pulse OX, pemantauan tidur, dan Body Battery. Untuk olahraga, tersedia sekitar 25 mode, serta fitur pendukung seperti Garmin Coach, Cross Training, Race Predictor, dan Track Running.
ADVERTISEMENT
7. Garmin Instinct 3E
Harga: Mulai dari Rp5.000.000
Rekomendasi smartwatch Garmin termurah di 2025 yang terakhir adalah Instinct 3E. Smartwatch GPS ini hadir dengan desain tangguh yang dirancang untuk mendukung aktivitas harian maupun luar ruangan. Daya tahan baterainya cukup tinggi, yakni mencapai 14 hari dalam mode smartwatch.
Instinct 3E juga mendukung notifikasi pintar seperti email, pesan, dan pengingat saat terhubung dengan smartphone. Fitur kesehatannya mencakup pemantauan detak jantung, tidur tingkat lanjut, Pulse Ox, serta pelacakan berbagai aktivitas seperti lari, bersepeda, mendaki, dan latihan kekuatan.
(RK)