Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Wolves Menang Besar, Ruben Neves Cetak Gol Spektakuler
21 Februari 2020 11:12 WIB
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ruben Neves tidak pernah mencetak gol dengan cara "tap-in". Itulah yang sedang ramai dikatakan warganet di Twitter saat melihat gol yang di cetak gelandang asal Portugal tersebut. Dia memang jarang mencetak gol, tetapi ketika dia melakukannya, itu dicetaknya dari luar kotak penalti.
ADVERTISEMENT
Ruben Neves mencetak satu gol indah bagi Wolves dalam pertandingan leg pertama babak 32 besar Liga Europa melawan Espanyol pada Kamis (20/2/2020) 03.00 WIB.
Proses gol tersebut bermula dari serangan Adama Traore pada menit ke-51 dari sisi kiri pertahanan Espanyol, dia melakukan crossing bola ke dalam kotak penalti tapi disundul keluar kotak penalti oleh pemain Espanyol.
Lalu, bola jatuh ke Neves yang berada di luar kotak penalti Espanyol. Ia menahan sedikit bola dengan dadanya dan kemudian melepaskan tendangan voli dari jarak 25 meter ke gawang Espanyol. Gol tersebut sekaligus menggandakan keunggulan Wolves menjadi 2-0.
Gol Neves dikatakan oleh banyak warganet sebagai yang terbaik di tahun 2020 dan bisa masuk ke nominasi Puskas Award tahun ini.
ADVERTISEMENT
Menurut catatan OptaJoe, sepakan spektakuler tersebut adalah golnya yang ke 15 bagi Wolves. Luar biasanya, 12 dari mereka dicetak dari luar kotak.
Wolves menang 4-0 pada akhirnya, dengan Jota mencetak hattrick. Pemain berusia 23 tahun ini sekarang telah mencetak back-to-back hattrick di Liga Europa setelah ia melakukannya juga melawan Besiktas pada bulan Desember.
Tim Asuhan Nuno Espírito Santo sekarang hampir pasti lolos ke babak 16 besar, tetapi kejutan bukan tidak mungkin dalam sepak bola.