Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Cara Kerja Kopling Mobil dan Cara Merawatnya dengan Baik
9 Februari 2023 7:26 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sebagai pemilik mobil manual , wajib bagi Anda untuk mengetahui cara kerja kopling mobil. Hal ini akan membantu Anda dalam melakukan perawatan kendaraan secara maksimal.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman Suzuki, kopling mobil merupakan salah satu komponen utama dalam pengoperasian mobil manual. Komponen ini memiliki fungsi utama dalam menghubungkan roda gigi transmisi dengan poros engkol.
Tidak hanya itu, kopling mobil juga berfungsi untuk menciptakan perubahan kecepatan dari mesin sesuai kebutuhan sang pengemudi . Hal ini juga membantu kendaraan agar bergerak lebih halus ketika melakukan perpindahan gigi.
Layaknya komponen otomotif lainnya, kopling mobil juga terdiri dari beberapa komponen lainnya agar bisa menciptakan mekanisme yang optimal. Adapun komponen kopling mobil antara lain seperti pedal kopling, master silinder kopling, release bearing, clutch cover, flywheel, pressure plate, pegas kopling, dan release lever.
Setelah mengetahui informasi singkat mengenai kopling mobil, kini Anda wajib mengetahui bagaimana cara kerja kopling mobil agar bisa menciptakan pengoperasian yang optimal.
ADVERTISEMENT
Cara Kerja Kopling Mobil
Masih mengutip laman yang sama, cara kerja kopling mobil bisa dibedakan dalam dua metode, yakni saat pedal ditekan dan saat pedal dilepas atau terangkat. Berikut ulasan lengkapnya:
1. Cara Kerja Kopling saat Pedal Ditekan
Seperti yang diketahui, kopling mobil bisa bekerja berkat adanya pedal yang ditekan. Ketika menekan pedal kopling, maka putaran mesin yang terhubung ke sistem transmisi akan terputus. Ini dikarenakan hidrolik pada kopling akan membuat tekanan cairan pada area aktuator hidrolik.
Tekanan ini muncul akibat adanya aliran fluida ke bagian release bearing. Nah, release lever akan tertekan yang membuat pressure plate terangkat. Maka dari itu, pelat kopling yang sebelumnya terhimpit di antara roda gila dan pressure plate akan terangkat. Inilah yang membuat putusnya putaran mesin ke bagian transmisi.
ADVERTISEMENT
2. Cara Kerja Kopling saat Pedal Dilepas
Ketika pedal kopling dilepas, cairan aktuator hidrolik akan menghilang yang berakibat release bearing kembali ke posisi semula. Hal ini juga berakibat tekanan pada release lever hilang.
Saat melepas pedal kopling, maka pegas kopling akan menekan pressure plate yang akan menempelkan kembali komponen tersebut pada pelat kopling. Sehingga kopling akan terjepit dan roda gila akan kembali berputar untuk menyalurkan ke pelat kopling dan transmisi.
Cara Merawat Kopling Mobil
Cara paling ampuh dalam merawat kopling mobil tentu saja perawatan secara berkala. Namun, Anda juga perlu memperbaiki perilaku berkendara agar kopling tetap awet, ini beberapa tipsnya:
ADVERTISEMENT
Demikianlah informasi mengenai cara kerja kopling mobil dan cara merawatnya. Semoga bermanfaat.
(AA)