Konten dari Pengguna

Rem Mobil Sebelah Mana? Ini Posisinya

26 April 2024 17:09 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi letak rem mobil. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi letak rem mobil. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Sistem rem adalah salah satu bagian yang penting untuk mendukung keselamatan dalam berkendara. Komponen ini berfungsi untuk mengendalikan kecepatan ataupun menghentikan laju mobil dengan aman.
ADVERTISEMENT
Bagi pengemudi yang baru belajar mengendarai mobil, seringkali belum terlalu familiar dengan sistem pengereman. Sehingga ingin tahu di mana letak rem mobil.
Supaya tidak bingung lagi, cari tahu penjelasan selengkapnya mengenai posisi rem mobil pada sajian informasi yang ada di bawah ini.

Posisi Rem Utama Mobil

Pedal rem dan gas mobil matik Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
Berdasarkan penggunaan atau fungsinya, rem mobil dibagi menjadi beberapa jenis yaitu rem utama atau primer dan rem tangan.
Mengutip dari buku Teori dan Teknik Reparasi Rem Mobil (2021) karya Drs. Daryanto, rem primer merupakan sistem pengereman utama pada kendaraan yang aktif menjaga keselamatan mobil.
Dengan kata lain, rem utama ini akan bekerja ketika pengemudi menginjak pedal rem untuk memperlambat laju kendaraan. Rem ini terletak pada tiap roda kendaraan.
ADVERTISEMENT
Rem utama mobil digerakkan oleh pedal rem. Ketika pengemudi menginjak pedal rem maka keempat roda akan melakukan pengereman secara bersama-sama.
Pada mobil dengan transmisi manual, terdapat tiga jenis pedal yaitu pedal kopling, rem dan gas. Letak posisi pedal kopling berada di paling kiri, kemudian ada pedal rem di bagian tengah. Sementara pedal gas letaknya berada di bagian paling kanan.
Posisi rem utama sedikit berbeda pada mobil dengan transmisi otomatis. Mobil matic hanya terdapat dua jenis pedal saja, yaitu pedal rem dan gas.
Mengenai posisinya sendiri, pedal rem terletak di bagian kiri, sedangkan pedal gas berada di bagian kanan.
Pengemudi dapat menginjak pedal rem secara dalam dan tahan sebentar apabila ingin memperlambat mobil secara drastis. Namun, jika hanya ingin memperlambat laju mobil secara perlahan, pengendara dapat menginjak pedal rem secara bertahap.
ADVERTISEMENT

Posisi Rem Parkir/Tangan Mobil

Ilustrasi letak rem mobil. Foto: Unsplash
Berbeda dengan rem utama yang fungsinya untuk mengurangi laju kendaraan, rem parkir dipakai untuk menahan kendaraan.
Meski memiliki prinsip yang sama seperti rem utama, tetapi mekanisme rem parkir tidak memiliki pegas kembali. Jenis rem ini lebih cocok dipakai untuk mengunci roda kendaraan agar tidak berputar.
Selain itu, rem parkir sangat berguna ketika mobil terparkir pada jalanan menurun dan mengamankan kendaraan agar tidak berjalan sendiri.
Rem parkir diaktifkan melalui sebuah tuas yang memiliki lock/pengunci sehingga ketika ditarik otomatis roda akan terkunci. Tipe rem ini terletak di bawah dashboard dan sisi kaki pengemudi.
Adapula mobil yang memakai tipe tuas dongkrak. Posisi rem parkir ini berada di samping jok pengemudi sehingga lebih mudah digunakan.
ADVERTISEMENT
Selain memakai kedua tipe tersebut, ada pula rem parkir yang diaktifkan melalui sebuah tombol. Sistem ini dikenal sebagai Elektronic Park Brake (EPB) yang digerakkan dengan bantuan motor listrik.
(SA)