Konten dari Pengguna

Tegangan Aki Mobil Normal, Ini Ukurannya

18 Juni 2024 12:21 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi aki mobil. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi aki mobil. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Perawatan aki pada mobil perlu diperhatikan oleh setiap pemilik kendaraan. Salah satu cara untuk memastikan performa aki mobil tetap optimal adalah dengan memeriksa tegangan aki.
ADVERTISEMENT
Secara sederhana, tegangan aki dapat diartikan sebagai besarnya potensial listrik yang dimiliki suatu aki. Hal ini penting pada mobil, karena diperlukan tegangan tertentu untuk dapat menghidupkan kendaraan.
Jika tegangan aki terlalu tinggi atau rendah, maka bisa mengindikasikan terdapat masalah pada mesin dan sistem kelistrikan. Lantas, berapa tegangan aki mobil yang normal?

Ukuran Tegangan Aki Mobil Normal

Ilustrasi aki mobil. Foto: Pexels
Tegangan aki memainkan peran utama dalam menentukan masa pakai baterai secara keseluruhan. Aki mobil dapat tetap awet apabila aki tetap berada dalam kisaran tegangan tertentu untuk jangka waktu yang lama.
Dalam buku Reparasi dan Overhaul Kelistrikan Mesin Mobil (2024) karya Drs. Daryanto, dijelaskan bahwa aki yang baik memiliki tegangan sebesar 12,6 volt.
Jika kurang dari 12 volt berarti ada kerusakan yang membuat aki tidak mampu menyimpan tegangan listrik secara maksimal. Oleh karena itu, sangat penting untuk menjaga air aki berada pada batas minimal dan batas atas.
ADVERTISEMENT
Pengguna mobil dapat mengukur tegangan aki dengan menggunakan alat voltmeter atau multimeter. Namun untuk mendapatkan pembacaan yang benar-benar akurat, mesin mobil harus berada dalam keadaan mati.
Sebaiknya tinggalkan mobil semalaman dan periksa kesehatan aki sebelum menggunakan mobil di pagi hari. Namun, jika tidak memungkinkan diamkan mobil setidaknya selama satu jam.
Pasalnya tegangan aki akan meningkat saat mobil berjalan. Sebab alternator memberi daya pada semua elemen kelistrikan di kendaraan. Alternator juga bertanggung jawab untuk mengisi daya baterai, sehingga siap digunakan saat mobil dihidupkan lagi.
Dengan adanya tambahan arus listrik dari alternator, aki mobil biasanya memiliki tegangan 13,5 hingga 14,5 saat mesin hidup.
ADVERTISEMENT

Cara Mengukur Tegangan Aki Mobil

Ilustrasi cara mengukur tegangan aki mobil. Foto: Unsplash
Pengguna mobil dapat mengukur tegangan aki dengan menggunakan alat seperti voltmeter maupun multimeter. Mengutip dari laman Battery Specialist, berikut langkah-langkahnya.
ADVERTISEMENT
(SA)