Konten dari Pengguna

4 Cara Meningkatkan Kecerdasan Sosial

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
23 Desember 2024 15:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara meningkatkan kecerdasan sosial. sumber: Pexels/Fauxels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara meningkatkan kecerdasan sosial. sumber: Pexels/Fauxels
ADVERTISEMENT
Kecerdasan sosial penting dalam mempermudah manusia dalam menyesuaikan diri di lingkungannya. Ada beberapa cara meningkatkan kecerdasan sosial yang dapat diterapkan salah satunya melatih komunikasi dengan orang lain.
ADVERTISEMENT
Seseorang yang punya kemampuan berkomunikasi dengan baik, lebih berpotensi besar diterima di dalam lingkungannya. Oleh sebab itu kecerdasan sosial dapat mendukung kehidupan yang saling berdampingan.

Ketahui Cara Meningkatkan Kecerdasan Sosial

.Ilustrasi Cara meningkatkan kecerdasan sosial. sumber: Pexels/Elevate
Menurut buku Kecerdasan Sosial Bagi Peserta Didik Usia SD di Zaman Digital, Ferril Irham Muzaki, S.Pd M.Pd (2017:87), kecerdasan sosial merupakan kemampuan dalam memahami serta mengelola hubungan antar manusia.
Kecerdasan sosial adalah kecerdasan yang mengangkat fungsi jiwa sebagai perangkat internal diri yang memiliki kemampuan dan kepekaan dalam melihat makna yang ada di balik kenyataan.
Berikut ini adalah beberapa cara meningkatkan kecerdasan sosial yang bisa dilatih dan diterapkan pada diri sendiri.

1. Mendengarkan dan Memperhatikan

Berlatih mendengarkan orang lain ketika terlibat percakapan dengan orang lain dapat membantu meningkatkan kemampuan dalam memahami orang lain. Memperhatikan hal-hal kecil juga dapat membantu memberikan kesan dan menciptakan hubungan yang baik.
ADVERTISEMENT

2. Terlibat dalam Musyawarah

Umumnya masalah akan selalu ada di sekitar dan harus diupayakan untuk mencari solusinya. Ikut berpartisipasi dalam musyawarah, terlibat dalam diskusi dengan sekelompok individu, akan melatih kecerdasan otak untuk menganalisis masalah bersama, dan belajar memahami berbagai sudut pandang.

3. Melatih Kemampuan Berkomunikasi

Komunikasi dapat dilatih dengan sering melakukan interaksi dengan orang lain baik langsung maupun tidak langsung. Selain itu, kemampuan untuk menyampaikan maksud dari gagasan yang ingin disampaikan juga menjadi tolak ukur dalam kecerdasan sosial seseorang.
Ketika dapat mengerti dan memahami maksudnya, maka komunikasi dapat dikatakan berhasil dengan baik.

4. Menunjukkan Kepedulian

Dengan bahasa tubuh atau pemilihan kalimat dapat menunjukkan bahwa ada kepedulian dan perhatian yang diberikan pada lawan bicara. Hal tersebut dapat menciptakan hubungan yang baik dengan orang lain.
ADVERTISEMENT
Demikian beberapa cara meningkatkan kecerdasan sosial yang dapat mendukung kehidupan bersosial dan bermasyarakat. Kemampuan ini penting untuk menciptakan lingkungan yang harmonis dan hubungan yang baik. (DVA)