Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
6 Contoh Act of Service LDR agar Hubungan Tetap Harmonis
9 Agustus 2023 19:10 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
LDR sendiri bukan hal yang mudah untuk dilakukan. Apalagi bagi orang yang memiliki bahasa cinta act of service.
Dikutip dari datingatadistance.com, berikut ini beberapa contoh act of service yang bisa dilakukan bagi pasangan yang menjalani LDR.
Contoh Act of Service Bagi Pasangan LDR
LDR merupakan hal yang sangat berat untuk dijalani, apalagi bagi orang yang memiliki bahasa cinta act of service. Namun tidak perlu khawatir, berikut ini terdapat contoh act of service LDR yang bisa dilakukan.
1. Menjadi Alarm Pribadi
Mungkin menjadi alarm pribadi adalah hal yang terdengar simpel dan biasa saja. Namun, bagi seseorang yang menjalani LDR ini sangat berkesan.
Anda bisa mengusulkan ke pasangan bahwa Anda akan menelpon untuk membangunkannya.
ADVERTISEMENT
2. Jadwalkan Hari Liburnya
Sebagian besar orang pasti akan memanfaatkan hari libur untuk beristirahat. Tapi, Anda juga bisa menjadwalkan hari libur pasangan agar terasa lebih menyenangkan dan membuatnya menjadi lebih fresh.
Kadang kala pasangan bisa saja lupa untuk mengistirahatkan tubuhnya, sehingga Anda bisa mengingatkannya.
3. Bantu Dia Mengerjakan Tugas
Pacaran jarak jauh bukan berarti membuat Anda tidak bisa melakukan suatu hal bersama-sama. Anda tetap bisa membantu dia mengerjakan tugas seperti mengedit, merevisi dan lain sebagainya.
4. Membantu Mencari Informasi
Terkadang pasangan yang sangat sibuk dengan aktivitasnya melupakan kebutuhan lainnya. Kondisi ini membuat Anda bisa turun tangan untuk membantu mencari informasi yang dia butuhkan agar terasa lebih ringan.
5. Membuat Playlist Musik
Cara tepat untuk memotivasi dan menyenangkan pasangan adalah dengan membuat playlist musik untuknya. Bukan hanya itu saja, ini juga termasuk cara yang bagus untuk berbagi preferensi musik satu sama lain.
ADVERTISEMENT
6. Biarkan Pasangan Membantumu
Bahasa cinta berupaact of service tetap bisa dilakukan meskipun menjalin hubungan LDR. Misalnya seperti membiarkan dia untuk membantu Anda dalam melakukan beberapa aktivitas penting.
Contoh act of service LDR dalam uraian tersebut akan sangat membantu untuk membangun hubungan yang harmonis. Selain itu, juga dapat merasakan kasih sayang pasangan sepenuhnya meskipun secara tidak langsung. (DSI)