Konten dari Pengguna

6 Tanda Jodoh Depan Mata yang Perlu Diketahui

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
12 Desember 2024 11:34 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tanda Jodoh Depan Mata. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unspash/Priscilla
zoom-in-whitePerbesar
Tanda Jodoh Depan Mata. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unspash/Priscilla
ADVERTISEMENT
Ada beberapa tanda jodoh depan mata yang perlu diketahui oleh orang-orang. Orang-orang terkadang tidak menyadari bahwa jodohnya sudah ada disekitarnya.
ADVERTISEMENT
Menemukan jodoh sering kali dianggap sebagai misteri, namun tidak jarang jodoh sebenarnya sudah ada di depan mata tanpa disadari. Hubungan yang erat, kenyamanan, dan kehangatan yang dirasakan bersama seseorang bisa menjadi tanda jodoh.

Kenali Tanda Jodoh Depan Mata

Tanda Jodoh Depan Mata. Foto hanya ilustrais. Sumber foto: Unspash/Justin
Dikutip dari buku Jalan Hijrah Menjemput Jodoh, Siti Aisyah (2019), jodoh adalah salah satu misteri yang akan selalu dipertanyakan oleh siapa saja yang belum menemukannya. Jodoh mungkin tidak datang dengan tanda yang mencolok.
Namun, sering kali hadir dalam bentuk sederhana yang membuat hidup seseorang lebih bermakna. Yang terpenting, bersikaplah terbuka dan tulus dalam membangun hubungan.
Hal tersebut dikarenakan jodoh sering ditemukan melalui keikhlasan hati. Berikut adalah beberapa tanda yang menunjukkan bahwa jodoh mungkin sudah berada di sekitar.
ADVERTISEMENT

1. Nyaman Berbicara dan Berbagi

Salah satu tanda jodoh adalah kenyamanan saat berbicara dan berbagi cerita. Seseorang merasa bebas menjadi diri sendiri tanpa takut dihakimi.
Seseorang yang mendengarkan dengan tulus, memahami sudut pandang seseorang, dan memberikan dukungan emosional bisa jadi adalah jodoh. Oleh karena itu, dalam sebuah obrolan dapat menentukan apakah keduanya saling cocok.

2. Tidak Ada Tekanan untuk Menjadi Orang Lain

Ketika bersama dia, seseorang tidak merasa perlu berpura-pura atau berubah menjadi orang lain. Ia akan menerima apa adanya, dengan semua kelebihan dan kekurangan. Hal ini menunjukkan bahwa hubungan didasarkan pada ketulusan dan pengertian.

3. Saling Mendukung dalam Segala Kondisi

Jodoh sejati adalah orang yang selalu mendukung, baik dalam kondisi sulit maupun bahagia. Ia tidak hanya hadir saat semuanya berjalan lancar, tetapi juga memberikan semangat ketika seseorang menghadapi masalah.
ADVERTISEMENT

4. Punya Tujuan Hidup yang Sejalan

Meski tidak harus memiliki minat yang sama, jodoh sering kali memiliki visi atau tujuan hidup yang sejalan. Jika keduanya memiliki pandangan yang mirip tentang masa depan, ini bisa menjadi tanda bahwa ia adalah pasangan hidup.

5. Perasaan "Klik" yang Sulit Dijelaskan

Terkadang, seseorang hanya merasa "klik" dengan orang lain tanpa alasan yang jelas. Hubungan tersebut terasa natural, seperti potongan puzzle yang akhirnya menemukan tempatnya. Perasaan ini sering kali menjadi tanda bahwa ia adalah jodoh.

6. Mengatasi Masalah Bersama Tanpa Mudah Menyerah

Setiap hubungan pasti menghadapi tantangan. Jika keduanya bisa menghadapi masalah bersama dengan kepala dingin dan saling mendukung, ini menunjukkan kematangan emosional yang penting dalam sebuah hubungan jangka panjang.
Itulah beberapa tanda jodoh depan mata yang perlu diketahui. Perhatikan hubungan dengan orang-orang di sekitar. Bisa jadi, jodoh sudah ada di depan mata, menunggu untuk disadari. (Msr)
ADVERTISEMENT