Konten dari Pengguna

8 Pertanyaan QnA untuk Pasangan Hidup

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
2 Maret 2023 11:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Jangan sampai terjebak dalam pernikahan yang toxic. Kamu wajib mempertimbangan dengan baik dengan memberikan pertanyaan QnA untuk pasangan hidup sebelum menikah. Keberhasilan masa depanmu bergantung pada pilihanmu saat ini. Berikut rekomendasi pertanyaan QnA untuk pasangan hidup yang bisa dijadikan pertimbangan.
ilustrasi menemukan pasangan hidup. Sumber foto : Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi menemukan pasangan hidup. Sumber foto : Pixabay

Pertanyaan QnA

ADVERTISEMENT
Pesan untuk kamu yang memilih pasangan hidup, please... buka mata lebar-lebar. Saat sudah menikah, please... tutup mata kuat-kuat.
Berikut rekomendasi pertanyaan QnA dikutip dari buku yang berjudul Kiat Jitu Menemukan Pasangan yang Tepat karya Okky Sutanto. Pertanyaannya bisa diberikan kepada pasangan hidup sehingga bisa kamu jadikan tolak ukur dalam memilih pasangan.

1. Apakah Ingin Punya Anak ?

Viral pandangan free child membuatmu harus mempertimbangkan dalam memilih pasangan. Pertanyaan krusial ini sangat penting untuk masa depanmu sehingga apapun keputusan jawabannya tidak mempengaruhi kehidupanmu nantinya.
Jika pasanganmu memiliki pandangan yang berbeda, lebih baik menemukan pasangan yang sesuai dengan pandanganmu daripada berujung dengan perceraian.

2. Siapa yang Berperan sebagai Pencari Nafkah?

Keuangan menjadi hal sensitif yang bisa menyebabkan keretakan rumah tangga khususnya pada pasangan yang kedua pihak memiliki pekerjaan. Apalagi jangka panjangnya nanti wanita berperan sebagai ibu.
ADVERTISEMENT
Diskusikan dengan pasanganmu buat kesepakatan yang bisa disepakati bersama agar nantinya tidak akan menyulitkanmu.

3. Apa yang Kamu Lakukan Jika Kita Bertengkar?

Menangani konflik merupakan hal yang sangat penting dalam rumah tangga. Sebab, dalam pernikahan bukanlah masa yang selalu penuh dengan kebahagiaan. Adakalanya berbeda pendapat dengan pasangan. Pertanyaan QnA ini bisa kamu gunakan untuk mempertimbangkan pasanganmu.

4. Bagaimana Pendapatmu tentang Me Time?

Pandangan pasanganmu tentang me time bisa juga kamu jadikan sebagai acuan dalam memilih pasangan. Sebab, tidak selalu kamu merasa semangat. Dalam hidup tentu adakalanya kamu merasa penat dan tidak bersemangat.
Ilustrasi Pekerjaan rumah tangga. Sumber foto : Pixabay

5. Bagaimana Pendapatmu tentang Peran Keluarga di Rumah Tangga Kita?

Seringkali keluarga menjadi problem dalam rumah tangga. Mempertimbangkan pandangan peran keluarga sangatlah penting untuk menjadikannya pasangan hidupmu.

6. Apakah Selama ini Kamu Memiliki Hutang?

Hutang seringkali menjadi problem dalam kehidupan. Pastikan kamu memilih pasangan yang tidak memiliki hutang. Tanyakan pada dirimu kesanggupanmu dalam membayar hutangnya.
ADVERTISEMENT

7. Siapa yang Berperan sebagai Pengatur Keuangan Rumah Tangga?

Pertanyaan ini harus kamu tanyakan juga, karena keuangan keluarga harus diatur dengan baik agar segala kebutuhan bisa terpenuhi dan terhindar dari hutang. Sehingga diperlukan adanya kesepakatan siapa yang lebih baik dalam mengatur keuangan.

8. Apa yang Kamu Lakukan saat Menemukan Kekuranganku?

Problem rumah tangga juga sering terjadi karena mulai mengetahui sifat asli pasangan. Jawaban pertanyaan QnA untuk pasangan dapat kamu jadikan sebagai pertimbangan dalam memilih pasangan.
Nah bagaimana sudah ada pandangan untuk menentukan pasangan hidup. Semoga Pertanyaan QnA ini bermanfaat buat kamu.
[HFZ]