Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Bahaya Cemas Berlebihan terhadap Kesehatan Tubuh
21 Januari 2024 23:06 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Lebih jelasnya, perhatikan uraian di bawah ini!
Bahaya Cemas Berlebihan
Stefano Clicchio dalam buku berjudul Psikologi Kecemasan menjelaskan bahwa kecemasan berlebihan pada seseorang bisa muncul akibat beberapa sebab, seperti kondisi traumatik yang pernah dialami, kondisi lingkungan, dan sebagainya.
Orang yang mengalami kecemasan berlebihan biasanya akan mengalami beberapa gejala yang memengaruhi kesehatan tubuhnya, yaitu:
1. Sistem Pusat Terganggu
Kecemasan berlebihan dalam jangka panjang bisa mengganggu sistem pusat manusia. Hal ini terjadi karena kecemasan bisa membuat otak melepaskan hormon yang tidak teratur dan mengakibatkan pusing, sakit kepala, serta depresi.
2. Meningkatkan Risiko Terserang Penyakit Kardiovaskular
Orang yang mengalami kecemasan berlebihan akan mudah terserang penyakit kardiovaskular . Kondisi ini terjadi sebab detak jantung meningkat, jantung berdebar lebih kencang sehingga menimbulkan nyeri dada.
Orang yang mengalaminya berisiko besar terkena darah tinggi, bahkan bisa mengalami penyakit jantung koroner.
ADVERTISEMENT
3. Masalah Pencernaan
Orang yang mengalami kecemasan berlebihan dapat meningkatkan risiko masalah pencernaan. Misalnya, sakit perut, diare, mual, sembelit, dan masalah pencernaan yang lainnya.
Lebih dari itu, cemas berlebihan dapat menurunkan nafsu makan seseorang yang hal ini akan meningkatkan risiko sindrom iritasi usus besar atau IBS. Jika tidak mendapatkan penanganan, kondisi penderita bisa lebih parah.
4. Masalah Pernapasan
Orang yang mengalami kecemasan berlebihan dapat meningkatkan risiko masalah pernapasan , misalnya asma.
Terlebih jika yang mengalaminya memiliki riwayat penyakit paru obstruktif kronik atau PPOK. Penderita penyakit ini biasanya harus mendapatkan perawatan di rumah sakit.
5. Sistem Kekebalan Tubuh Menurun
Kecemasan berlebihan membuat sistem imun seseorang menurun. Hal ini terjadi sebab tubuh tidak mendapatkan sinyal kembali ke fungsi normal. Akhirnya, sistem imun menurun dan penderita mudah terserang bakteri maupun virus berbahaya.
ADVERTISEMENT
Memang untuk mencegahnya dibutuhkan vaksin, tetapi orang yang mengalami cemas berlebihan membuat vaksin dalam tubuhnya tidak bisa bekerja dengan baik. Dengan demikian, pemberian vaksin dalam tubuh akan terhambat kinerjanya karena cemas berlebihan tersebut.
Itulah beberapa bahaya cemas berlebihan yang penting untuk diketahui. Semoga bermanfaat! (eK)