Konten dari Pengguna

Ciri-ciri Pasangan yang Tidak Jodoh Walaupun Sudah Berhubungan Lama

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
5 Desember 2024 16:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ciri ciri pasangan yang tidak jodoh. Sumber: pexels.com/Rohit Photography
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ciri ciri pasangan yang tidak jodoh. Sumber: pexels.com/Rohit Photography
ADVERTISEMENT
Perasaan ragu tentang apakah seseorang yang sekarang menjadi pasangan adalah jodoh atau bukan sering dialami oleh banyak orang. Jika merasa ragu, ada baiknya untuk memperhatikan ciri-ciri pasangan yang mungkin bukan jodoh.
ADVERTISEMENT
Meskipun terlihat serasi dan sudah menjalin hubungan lama, itu belum tentu berarti kalian berjodoh. Sebelum memutuskan untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih serius, sebaiknya pastikan dulu perasaan dan keyakinan diri sendiri.

Ciri-ciri Pasangan yang Tidak Jodoh Padahal Banyak Kesamaan

Ilustrasi ciri ciri pasangan yang tidak jodoh. Sumber: pexels.com/Gabriel Bestelli
Jika merasa ragu apakah pasangan adalah orang yang tepat untuk menjadi partner seumur hidup, sebaiknya perhatikan ciri-ciri pasangan yang bukan jodoh berikut ini sebelum memutuskan untuk menikah. Tujuannya adalah agar tidak salah langkah dan menghindari penyesalan di kemudian hari.

1. Memiliki Pandangan Hidup yang Berbeda

Mungkin seseorang memiliki kesukaan dan hobi yang sama dengan pasangan namun bagaimana dengan pandangan hidup yang diyakini? Misalnya pandangan hidup terkait pola asuh anak.
Mengutip dari buku Pasangan Ideal, Sardar Paramjit Singh, (2023:31), tugas paling penting yang harus dipikirkan pasangan sebelum menikah adalah pola asuh atau cara membesarkan anak.
ADVERTISEMENT
Orang tua perlu mencurahkan waktunya untuk mengasuh anak, mengajarkan hal-hal baik dan buruk, serta menjaga kesehatan anak. Namun jika pandangan hidup terkait pola asuh berbeda apakah bisa melanjutkan ke jenjang yang lebih serius?

2. Sering Salah Paham

Walaupun sudah bersama dalam jangka waktu yang lama namun jika sering salah paham bisa berarti tidak jodoh. Komunikasi adalah pondasi utama suatu hubungan sehingga perlu dibangun sejak lama.
Apabila saat berkomunikasi lebih sering salah paham atau tidak bisa menyampaikan pesan dengan baik sebaiknya pikirkan kembali kelanjutan hubungan tersebut.

3. Tidak Merasakan Perasaan Nyaman yang Sebenarnya

Jika seseorang tidak bisa merasakan kenyamanan seperti di rumah itu berarti pasangan bukan cinta sejati. Rasa nyaman mendalam sering dirasakan saat bersama orang yang benar-benar klop dan cocok satu sama lain.
ADVERTISEMENT

4. Tidak Mendapat Dukungan yang Cukup

Ciri-ciri terakhir pasangan bukan jodoh adalah tidak mendapat dukungan yang cukup saat bahagia dan sulit. Jika pasangan tidak mengerti bagaimana cara memberi dukungan atau kurang menjadi support system yang baik bisa jadi tidak berjodoh.
Ciri-ciri pasangan yang tidak jodoh di atas bisa diperhatikan sebelum melanjutkan ke jenjang pernikahan. Ketidakcocokan dalam hubungan tidak bisa dipaksakan dan hal tersebut hanya akan menyakiti pasangan satu sama lain. (GTA)