Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
3 Pantai di Wonogiri yang Bagus Pemandangannya untuk Healing
7 April 2025 15:07 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Rekreasi di alam dapat dijadikan sebagai sarana untuk merilis rasa jenuh dari hiruk pikuk suasana kota. Satu destinasi yang bisa dikunjungi saat ingin healing yaitu pantai di Wonogiri yang bagus pemandangannya.
ADVERTISEMENT
Walau Wonogiri dikenal dengan kuliner baksonya hingga ke berbagai wilayah tanah air, di daerah tersebut juga menyimpan wisata bahari yang memesona. Maka tidak ada salahnya untuk mampir ke pantai Wonogiri saat ingin healing.
Pantai di Wonogiri yang Bagus Panoramanya
Wisata pantai di Wonogiri yang bagus panoramanya menyita perhatian para wisatawan untuk berekreasi ke sana. Berikut ini rekomendasi sejumlah pantai di Wonogiri untuk tujuan liburan.
1. Pantai Nampu
Pantai pasir putih dengan laut biru ini membuat siapapun akan berdecak kagum melihat pemandangannya. Ditambah dengan perbukitan hijau di sekeliling pantai yang ciamik untuk diabadikan dalam kamera.
Pantai ini berbatasan langsung dengan Samudera Hindia. Hal ini membuat ombak yang besar sehingga wisatawan disarankan untuk tidak berenang di Pantai Nampu.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Surga Dunia di Balik Perbukitan Karst: Kumpulan Tempat-Tempat Wisata, Tim Penulis Smart Media (2020:1), lokasi pantai berada di Desa Dringo, Kelurahan Gunturharjo, Kecamatan Paranggupito, Kabupaten Wonogiri.
2. Pantai Sembukan
Indahnya bebatuan karang menjadi satu ikon yang menarik wisatawan untuk berkunjung ke pantai Wonogiri ini. Lokasi pantai ada di Desa Paranggupito, Kecamatan Paranggupito, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.
Panorama Sembukan akan lebih elok dinikmati dari puncak bukit untuk mendapatkan lanskap laut lepas yang memesona. Puncak sudah diberi batasan pagar serta lantai yang membuatnya aman dipijak.
3. Pantai Gading Purba
Suasana pantai yang asri dengan kebersihan yang masih terjaga sehingga tak perlu heran jika wisatawan yang berkunjung betah bersantai di pesisirnya. Gading Purba beralamat di Sendang, Wonogiri, Kabupaten Wonogiri Jawa Tengah.
ADVERTISEMENT
Pepohonan rindang menciptakan spot pantai yang teduh. Sudah tersedia fasilitas musala dan toilet umum yang memadai digunakan umum. Selain menikmati keindahan pantai, wisatawan juga bisa main di laut menggunakan speedboat dengan jasa sewa dari pengelola.
Sejumlah pantai di Wonogiri yang bagus di atas patut dikunjungi sebagai tempat liburan yang menyenangkan. Indahnya lanskap pantai membuat wisatawan perlu menyiapkan kamera untuk mengabadikan momen selama rekreasi. (NIS)