Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Cek Rute Bus Batik Solo Oktober 2022 di Sini!
17 Oktober 2022 15:14 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Batik Solo Trans atau lebih dikenal BST menjadi salah satu transportasi pilihan warga Solo. Transaksi yang diberlakukan transportasi satu ini dengan kartu non-tunai yang ada di setiap armada. Lalu, bagaimana rute bus Batik Solo Oktober 2022?
ADVERTISEMENT
Walaupun sejak 1 Desember 2021 lalu tarif BST tidak gratis lagi, meski demikian berdasarkan informasi dari laman surakarta.go.id, pengguna kartu non-tunai sudah tersedia di setiap armada Batik Solo Trans.
Sehingga tidak hanya hanya aman dan nyaman tapi juga tidak akan sulit untuk menggunakan transportasi khusus dekorasi khas Solo ini. Nah bagi kamu yang memerlukan informasi seputar rute BST , jangan lupa ikuti terus artikel menarik di bawah ini sampai habis ya.
Rute Batik Solo Oktober 2022
Rute BST terbagi ke dalam 6 koridor, dikutip dari laman resmi Instagram @batiksolo.trans berikut rute bus Batik Solo Oktober 2022:
1. Koridor 1 (Terminal Palur-Bandara Ari Soemarno)
Terminal Palur-Jl Ir Sutami-Jl Kol Sutarto-Jl Jend Urip Sumaharjo-Jl Jenderal Sudirman-Jl Brigjend Slamet Riyadi-Pabelan-Jl Adi Soemarmo-Terminal Kartosuro-Bandara Adi Soemarmo.
ADVERTISEMENT
2. Koridor 2 (Terminal Palur-Sub Kerten)
Terminal Palur-Jl Kol Sutarto-Jl Monginsidi-Jl Gajah Mada-Jl Yosodipuro-Jl Brigjend Slamet Riyadi-Sub Terminal Kerten.
3. Koridor 3 (Tugu Cembengan-Terminal Kartasuro)
Tugu Cembengan-Jl Kol Sutarto-Jl Jend Urip Sumoharjo-Jl Jenderal Sudirman-Jl Pakubuwono-Jl Alun-alun Utara-Jl Dr Radjiman-Jl Brigjend Slamet Riyadi (Gumpang/Sukoharjo)-Jl Raya Solo-Yogyakarta-Jl Jend Ahmad Yani-Jl Adi Soemarmo-Terminal Kartosuro.
4. Koridor 4 (Terminal Kartosuro-Terminal Palur
Terminal Kartosuro-Jl Adi Sucipto-Manahan-Jl MT Haryono-Jl Setiabudi-Terminal Tirtonadi-Jl A Yani-Jl Tentara Pelajar-Jl Brigjen Katamso -Jl Ki Hajar Dewantoro-Jl KH Maskur-Terminal Palur.
5. Koridor 5 (Terminal Kartasura-Simpang Sidan)
Terminal Kartasura-Pertigaan Lanud-Klodran-Masjid Mujahidin-Graha Saba Buana-Sumber-Tugu Wisnu-Overpass Manahan-Kota Barat-Gendengan-Slamaet Riyadi-Nonongan-Gemblegan-Pasar Gading-Baturono-Sub Terminal Semanggi-Pasar Bekonang-Simpang Sidan.
6. Koridor 6 (Terminal Tirtonadi-Solo Baru)
Terminal Tirtonadi-Pasar Besi-Stasiun Balapan-Wonder-Mangkunegaran-Triwindu-Timuran-Pasar Kembang-Jamsaren-Gemlegan-Pasar Harjodaksino-The Park-Pandawa-ESES-Bacem-RS Indriati.
Adapun Rute Koridor 2 arah Barat ke Timur (Sub Kerten-Terminal Palur)
Sub Terminal Kerten-Jl Brigjend Slamet Riyadi Jl Prof Dr Soeharso-Jl Jend Ahmad Yani-Jl Brigjend Slamet Riyadi-Jl Perintis Kemerdekaan -Jl Agus Salim-Stasiun Purwosari-Jl Slamet Riyadi-Jl Yosodipuro-Jl Gajah Mada-Jl Monginsidi-Jl Kol Sutarto-Jl Ir Sutami-Terminal Palur.
ADVERTISEMENT
Itulah rute bus batik Solo Oktober 2022. Semoga bisa jadi panduanmu ya.(novi)