Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Eksotisme Sungai Cigenter: Petualangan ala Amazon di Ujung Kulon
27 Mei 2024 10:05 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Cigenter adalah sungai yang menawarkan pengalaman petualangan unik di Ujung Kulon. Terletak di kawasan Pulau Handeuleum, sungai ini dan lingkungan sekitarnya menghadirkan keindahan alam yang memikat.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari tnujungkulon.menlhk.go.id, sungai ini berada di Pulau Handeuleum yang memiliki luas sekitar 220 hektare. Pulau ini merupakan bagian dari Taman Nasional Ujung Kulon. Meskipun tidak luas, pulau ini memiliki daya tarik tersendiri.
Naik Kano di Sungai Cigenter, Serasa di Amazon
Salah satu aktivitas yang cukup populer dan banyak dilakukan di Sungai Cigenter ini adalah naik kano atau canoeing. Aktivitas ini cocok bagi penggemar penjelajahan sungai.
Untuk melakukannya, tersedia perahu, atau kano, berkapasitas sekitar 4 sampai 6 orang. Wisatawan akan menikmati perjalanan sepanjang 12 kilometer, dengan pemandangan eksotis tersaji di sepanjang perjalanan. Sungai ini memang dijuluki sebagai Sungai Amazon -nya Indonesia karena eksotisme, keindahan alam, dan rimbunnya pohon-pohon di sekitarnya.
Banyak hewan berbahaya berkeliaran di sekitar sungai, seperti ular piton dan buaya, atau kawanan kera. Terkadang ada jejak badak dapat ditemukan. Jika beruntung, bisa saja bertemu dengan salah satunya di tepi sungai.
ADVERTISEMENT
Karena itu, aktivitas ini hanya disarankan bagi yang bernyali besar. Meski demikian, ada pemandu wisata yang akan menjamin keamanan setiap wisatawan yang ada di atas kano.
Lokasi, Rute, dan Tiket
Sungai Cigenter terletak di Taman Nasional Ujung Kulon , tepatnya di Desa Ujung Jaya, Kecamatan Sumur, Kabupaten Pandeglang, Banten. Lokasinya mudah ditemukan, bahkan sudah ada di Google Maps juga.
Destinasi wisata ini memiliki fasilitas lengkap. Selain menyewakan kano seharga Rp50.000 per perahu, tersedia juga tempat istirahat, kamar mandi, musala, dan area parkir.
Akses ke Sungai Cigenter melalui Desa Paniis, Kecamatan Keroncong, Kabupaten Pandeglang. Setibanya di Desa Paniis, kendaraan dapat diparkir di rumah warga yang siap menerima dengan ramah dan menjamin keamanannya.
ADVERTISEMENT
Dari rumah warga, perahu dengan kapasitas maksimal 20 orang dapat disewa seharga Rp1.500.000, termasuk dua kali perjalanan pulang-pergi ke Pulau Handeuleum. Di kawasan Ujung Kulon, tiket masuk seharga Rp5.500 harus dibayar.
Cigenter menawarkan pengalaman petualangan yang tak terlupakan di Ujung Kulon. Dengan keindahan alam dan sensasi menyusuri sungai, destinasi ini menjadi pilihan tepat untuk merasakan eksotisme ala Amazon. (CR)