Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Harga Tteokbokki Mukjayo yang Hits dan Enak
24 November 2024 14:08 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Mukjayo adalah tempat makan yang namanya kini tengah naik daun karena banyak influencer serta food vlogger tanah air yang me-review dan memberikan penilaian baik tentang makanan khas Korea yang satu ini. Tak heran banyak orang yang menjadi penasaran akan rasa dan harga tteokbokki Mukjayo.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Pengaruh Budaya Korea di Indonesia: Sejarah, Perkembangan, dan Dampaknya, Christofora K. (2024), tteokbokki adalah salah satu makanan yang kerap muncul di dalam drama-drama Korea. Tteobokki adalah kue beras yang penyajiannya diberi kuah berupa bumbu yang dicampur dengan gochujang. Rasa dari tteokbokki ini sendiri terasa manis dan cenderung pedas.
Menu dan Harga Tteokbokki Mukjayo yang Wajib Coba
Mukjayo memang baru memulai membuka order pertamanya pada bulan Oktober 2024 yang lalu, tetapi hingga saat ini sudah banyak warganet yang memesan bahkan rela menunggu antrean waktu pre-ordernya. Bagi yang penasaran, berikut menu dan harga tteokbokki Mukjayo yang dikenal enak dan porsinya banyak dikutip melalui Instagramnya di @mukjayo_official.
1. Porsi Large (2-3 pax)
ADVERTISEMENT
2. Porsi Mukbang (4-5 pax)
3. Item Tambahan (Maksimal 2)
Cara Pembelian Mukjayo
Mukjayo berada di daerah Jakarta dan belum memiliki gerai atau toko fisik yang bisa dikunjungi secara langsung. Saat ini Mukjayo hanya membuka pesanan secara online melalui link yang tertera pada bio Instagram resminya.
Link tersebut akan dapat diakses selama kurang lebih 24 jam setelah disematkan di Instagram. Apabila link error atau mengalami kendala, maka artinya link tersebut sudah mencapai maksimal order, sehingga tidak dapat diakses kembali.
Apabila pembeli berhasil membeli, maka Mukjayo akan melakukan konfirmasi orderan melalui nomor WhatsApp di +62811877377. Pengiriman juga hanya akan dilakukan menggunakan layanan atar antar-jemput kurir instan yang dipesan dan dibayarkan oleh pembeli.
ADVERTISEMENT
Itulah sekilas informasi seputar menu , harga tteokbokki Mukjayo beserta cara pembeliannya. Dengan porsinya yang besar dan lezat, tentu akan sangat seru untuk makan bersama-sama teman ataupun keluarga. Selamat mencoba! (WIN)