Konten dari Pengguna

Doa sebelum Ujian agar Diberikan Kemudahan dalam Mengerjakannya

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
25 Oktober 2024 13:49 WIB
·
waktu baca 8 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Doa sebelum Ujian. Pexels/Hany Nafady
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Doa sebelum Ujian. Pexels/Hany Nafady
ADVERTISEMENT
Membaca doa sebelum ujian dengan benar penting dipanjatkan sebelum memasuki ruang ujian. Dengan berdoa terlebih dahulu, maka akan diberikan kemudahan dalam mengerjakan semua soal ujian, dan memberikan hasil terbaik.
ADVERTISEMENT
Berdoa merupakan suatu bentuk ikhtiar yang dilakukan oleh para pelajar untuk menggantungkan diri kepada Allah Swt. dan memohon bantuan-Nya untuk memperoleh kemudahan dalam menghadapi ujian.

Doa sebelum Ujian dan Doa Lainnya

Ilustrasi Doa sebelum Ujian. Pexels/Osamah Abdullah
Doa adalah salah satu bentuk ibadah yang paling sederhana, tetapi memiliki kedudukan yang sangat penting dalam kehidupan seorang.
Dikutip dari buku 100 Doa Harian Untuk Anak, Kak Nurul Ihsan, (2018:20), berikut adalah doa sebelum ujian dan doa lainnya yang bisa diamalkan oleh setiap muslim.
Dengan mengamalkan doa-doa ini, seorang muslim dapat menjaga hubungan yang erat dengan Allah dan meraih keberkahan dalam setiap langkah kehidupan.

1. Doa Hendak Belajar

اللَّهُمَّ أَخْرِجْنَا مِن ظُلُمَاتِ الْوَهْمِ وَاكْرِ مَنَا بِنُورِ الفَهْمِ وَافْتَحْ
عَلَيْنَا بِمَعْرِفَتِكَ وَسَهِّلْ لَنَا أَبْوَابَ فَضْلِكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِينَ
ADVERTISEMENT
"Alloohumma akhrijnaa min zhulumaatil wahmi wa akrimnaa binuuril fahmi waftah 'alaynaa bima'rifatika wa sahhil lanaa abwaaba fadhlika yaa arhamar roohimiin."
Artinya: Ya Allah, keluarkanlah kami dari kegelapan prasangka, muliakanlah kami dengan cahaya kepahaman, bukalah pengertian ilmu kepada kami dan mudahkanlah untuk kami pintu-pintu anugerah-Mu, wahai Zat Yang Paling Penyayang.
Etika belajar:
Pesan Rasul saw.:
Manusia membutuhkan ilmu ini untuk agamanya, sebagaimana mereka membutuhkan ilmu untuk makanan dan minuman dalam dunia mereka. (HR Darimi)

2. Doa setelah Belajar

اللَّهُمَّ إِنِّي اسْتَوْدِعُكَ مَا عَلَّمْتَنِيهِ فَارْدُدْهُ إِلَيَّ عِنْدَ حَاجَتِي يَا رَبَّ العَالَمِينَ . إِلَيْهِ وَلَا تَنْسَنِيهِ :
"Alloohumma innii astawdi'uka maa 'allmtaniihi fardud-hu ilayya 'inda haajatii ilayhi walaa tansaniihi yaa robbal 'aalamiin."
ADVERTISEMENT
Artinya: Ya Allah, sesungguhnya aku menitipkan pada-Mu apa yang telah Engkau ajarkan kepadaku, kembalikanlah padaku saat aku membutuhkannya dan janganlah Engkau jadikan aku lupa padanya, wahai Tuhan semesta alam.
Etika setelah belajar:
Pesan Rasul saw.:
"Barangsiapa menempuh suatu perjalanan demi menuntut ilmu pengetahuan, pasti Allah membuat mudah baginya jalan menuju surga." (HR. Muslim)

3. Doa agar Cepat Memahami Ilmu

رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي وَيَسْرُ لِي أَمْرِي وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِي يَفْقَهُوا قَوْلِي
"Robbisy-rohlii shodrii wa yassirlii amrii wahlul 'uqdatan mil lisaanii yafqohuu qowlii."
Artinya: Tuhanku, lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku, dan lepaskanlah kekakuan dari lidahku, supaya mereka mengerti perkataanku. (QS. Thaahaa: 25-28)
ADVERTISEMENT
Pesan Rasul saw.:
Jabir r.a. menuturkan, Rasul saw bersabda, "Tidak pantas bagi orang bodoh mendiamkan kebodohannya. Juga tidak pantas orang yang berilmu itu mendiamkan ilmunya." (HR Ath Thabrani, Ibnu Sunni, dan Abu Nu'aim)
Keutamaan ilmu:

4. Doa sebelum Melaksanakan Ujian

رَبَّنَا آتِنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً وَهَيِّئْ لَنَا مِنْ أَمْرِنَا رَشَدًا
"Robbanaa aatinaa mil ladunka rohmatan wa hayyi lanaa min amrinaa rosyadaa."
Artinya: Ya Allah, Tuhan kami, berilah kami di sisi-Mu suatu rahmat, dan persiapkan kami mengenai urusan kami dengan petunjuk-Mu.
Kiat sukses dalam ujian:
ADVERTISEMENT
Pesan Allah Swt.
"Sesungguhnya petunjuk Allah Swt itulah petunjuk (yang benar). Dan sesungguhnya jika kamu mengikuti kemauan mereka setelah pengetahuan datang kepadamu, maka Allah tidak lagi menjadi pelindung dan penolong bagimu." (QS Al-Baqarah: 120)

5. Doa setelah Ujian

اللهُمَّ أَرِنَا الحَقَّ حَقّاً وَارْزُقْنَا التِبَاعَةَ وَأَرِنَا البَاطِلَ بَاطِلاً وَارْزُقْنَا اجْتِنَابَهُ
"Allahumma arinal haqqo haqqo warzuqnat tiba'ah wa arinal batila batila warzuqnajtinabah."
Artinya: "Ya Allah, tunjukkanlah kebenaran kepada kami sebagai kebenaran dan karuniakanlah kepada kami untuk mengikutinya, serta tunjukkanlah kebatilan kepada kami sebagai kebatilan dan karuniakanlah kepada kami untuk menjauhinya.”

6. Doa Perlindungan dari Ilmu Tidak Bermanfaat

اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنْ عِلْمٍ لَا يَنْفَعُ وَقَلْبٍ لَا يَخْشَعُ وَدُعَاءِ لا يُرفع لا يُسْمَعُ وَعَمَلٍ لا
"Alloohumma innii a'uudzu bika min 'ilmin laa yanfa'u wa qolbin laa yakhsya'u wa du'aa-in laa yusma'u wa 'amalin laa yurfa'u."
ADVERTISEMENT
Artinya: Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari ilmu yang tidak bermanfaat, hati yang tidak khusyu, doa yang tidak didengar, dan amal yang tidak diterima.
Orang berilmu yang celaka:
Pesan Rasul saw.:
"Barangsiapa mempelajari suatu ilmu bertujuan memperoleh kekayaan dunia, padahal dengan ilmu itu seharusnya mencari ridha Allah, maka pada hari kiamat kelak dia tidak akan mencium bau surga." (HR Abu Dawud, Ibnu Majah, Ahmad, dan Ibnu Hiban)

7. Doa agar Tambah Ilmu, Rezeki, dan Kesehatan

اللهُمَّ إِلَى اسْتَلْكَ عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا وَاسِعًا وَشِفَاءً مِن كُلّ
دَاء .
"Alloohumma innii as-aluka ilman naafi'an, wa rizqon waasi'an, wa syifaa-an min kulli daa-in."
ADVERTISEMENT
Artinya: Ya Allah, aku memohon kepada Engkau ilmu yang berguna, rezeki yang luas, dan kesembuhan dari segala rupa penyakit.
Hebatnya ilmu:
Pesan Allah Swt.:
".... Maka tanyakanlah olehmu kepada orang-orang yang berilmu, jika kamu tiada mengetahui." (QS Al-Anbiyaa': 7)

8. Doa Berbagai Keperluan

اللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلَّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ صَلَاةً تُنْجِيْنَا بِهَا مِنْ جَمِيعِ الْأَهْوَالِ وَالْأَفَاتِ وَتَفْضِي لَنَا بِهَا جَمِيعَ الْحَاجَاتِ وَتُطَهِّرُنَا بِهَا مِنْ جَمِيعِ السَّيِّئَاتِ وَتَرْفَعُنَا بِهَا عِنْدَكَ أَعْلَى الدَّرَجَاتِ وَتُبَلِّغْنَا بِهَا أَقْصَى الغَايَاتِ مِنْ جَمِيعِ الْخَيْرَاتِ فِي الْحَيَاةِ وَبَعْدَ الْمَمَاتِ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ
ADVERTISEMENT
"Allaahumma salli wasallim 'alaa sayyidinaa muhammadin shalaatan tunjiinaa bihaa min jamii'il ahwaali walaafaati wataqdhii lanaa bihaa jamii'al hajaati watuthahhirunaa bihaa min jamia'is sayyiaati watarfa'unaa bihaa 'indaka a'alad darajaati watuballighunaa bihaa aqshal ghayaati min jamii'il khairaati fil hayaati wab'adal mamaati wa'alaa aalihi washahbihii wasallama."
Artinya: "Ya Allah limpahkanlah rahmat dan keagungan serta keselamatan atas tuanku nabi Muhammad, keluarga dan para sahabatnya yang dengan itu semua engkau menyelamatkan kami dari segala kesulitan dan bahaya, Engkau memenuhi untuk kami dari segala kebutuhan, Engkau mensucikan kami dari segala kejelekan, Engkau mengangkat kami pada derajat yang tinggi dan mengantarkan kami pada segala puncak dari segala kebaikan hidup di dunia dan sesudah mati."
Keterangan:
Bacalah basmalah 12.000 kali, kemudian bacalah doa tersebut setiap 1.000 kali. Utarakanlah kesulitan kepada Allah Swt. sampai selesai bacaan doa.
ADVERTISEMENT

Tip dan Trik Menghadapi Ujian

Ilustrasi Ujian. Pexels/Jessica Lewis 🦋 thepaintedsquare
Menjelang ujian, siswa diharapkan menguasai materi-materi yang akan diujikan. Selain itu, siswa harus lebih dini mengenal tipe-tipe soal ujian sehingga lebih siap dan dapat meraih hasil yang lebih optimal.
Fisik dan mental juga harus dipersiapkan. Berikut ini beberapa tip yang semoga membantu dalam menghadapi ujian.

1. Siapkan Diri

Belajar adalah kunci utama menghadapi ujian. Akan lebih baik jika belajar dari jauh hari sebelumnya. Adakan latihan pra ujian. Kerjakan soal-soal ujian yang berisi model soal-soal ujian sehingga nantinya lebih siap menghadapi ujian.
Dengan sering berlatih, akan menjadi terbiasa. Buang rasa cemas atau grogi dalam menghadapi soal ujian. Yakinlah bahwa pasti bisa.

2. Ukur Kekuatan

Pahami kekuatan, kemampuan, dan kelemahan yang dimiliki dalam materi pelajaran dengan banyak berlatih soal-soal ujian. Jika ada pelajaran yang kurang dimengerti, tanyakan pada guru atau teman.
ADVERTISEMENT
Buat kelompok belajar dengan mengajak teman yang pandai. Bahas pelajaran yang memang belum dipahami.

3. Jaga Kesehatan

Jaga kesehatan fisik dan mental sebelum ujian berlangsung. Keduanya merupakan modal utama untuk segala aktivitas, termasuk belajar.
Jangan begadang atau belajar hingga larut malam pada hari-hari menjelang ujian. Usahakan tidur tepat waktu. Konsumsi makanan yang bergizi dan jangan lupa olahraga secara teratur.

4. Siapkan Peralatan Ujian dengan Baik

Setiap ujian membutuhkan peralatan yang berbeda-beda. Pastikan untuk membawa peralatan yang memang dibutuhkan. Peralatan ujian yang biasa dibawa adalah pensil, pulpen, kalkulator, kamus, penghapus, tip-ex, dan penggaris.

5. Datang Lebih Awal

Datang minimum 15 menit lebih awal sebelum ujian dilaksanakan sehingga dapat mempersiapkan mental dan fisik. Hal ini akan membantu berkonsentrasi selama mengerjakan soal ujian.

6. Tenang dan Percaya diri

Biasakan berdoa sebelum ujian agar lebih tenang dan percaya diri.
ADVERTISEMENT

7. Jangan Tegang

Santailah dalam mengerjakan setiap soal ujian. Kondisi yang tegang akan merusak konsentrasi saat mengerjakan soal ujian.

8. Baca Perintah Ujian dengan Saksama

Baca perintah ujian dengan baik dan tidak terburu-buru.

9. Seleksi Soal

Dahulukan soal yang dianggap mudah sehingga akan membantu dalam efisiensi waktu.

10. Koreksi Kembali Jawaban Soal

Periksa kembali jawaban yang sudah ditulis sehingga jika ada kesalahan dapat segera memperbaiki jawaban tersebut.

11. Jangan Terburu-buru

Jangan pernah mengerjakan ujian dengan terburu-burų atau tergesa-gesa. Hal ini bisa menyebabkan jawaban ujian tidak maksimal.
Jangan terburu-buru meninggalkan ruangan jika sudah selesai. Pergunakan sisa waktu untuk memeriksa kembali jawaban yang telah dikerjakan.

12. Tutup dengan Doa

Sebagaimana saat memulai ujian, berdoalah setelah selesai mengerjakan soal ujian. Ingatlah, manusia hanya bisa berencana, tetapi Tuhan jualah yang menentukan hasilnya.
ADVERTISEMENT
Dengan membaca doa sebelum ujian, akan mendapatkan keberkahan dan kelancaran dalam menghadapi ujian yang sulit. Ingatlah selalu untuk tawakal kepada Allah Swt. dan berusaha sebaik mungkin. (glg)