Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten Media Partner
Umat di Vihara Darmayana Kuta Mulai Sambut Imlek
29 Januari 2019 12:01 WIB
Diperbarui 21 Maret 2019 0:05 WIB
ADVERTISEMENT
DENPASAR, kanalbal.com - Menjelang perayaan tradisi tahun baru Imlek 2570 yang dilaksanakan pada 5 Februari 2019 Vihara Dharmayana Kuta, Bali melakukan berbagai persiapan.
ADVERTISEMENT
Tampak ratusan lampion berwarna merah audah menggantung diseluruh sudut Vihara. "Untuk hari ini kami dari komunitas keturunan Tionghoa bersama rohaniawan, pengurus Vihara iharadi Kuta ini bersama-sama membersihkan altar, rupang atau arca juga dewa-dewi yang kita puja di vihara ini," kata penanggungjawab tempat ibadah Vihara Dharmayana Adi Dharmaja, Selasa (29/1).
Tradisi ini dilakukan menurut kepercayaan Tionghoa karena pada hari ini Dewa Tua Pek Kong naik ke surga, sehingga tempat ibadah sekarang lagi kosong. "Jadi kami berani membersihkan semuanya,' kata Adi yang juga menjabat sebagai Kelian adat Banjar Dharmasemadhi, Kuta. (kanalbali/ZUL)