Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Hasil RUPS Kalbe Farma: Tebar Dividen Rp 1,76 T dan Angkat Direktur Baru
3 Mei 2023 13:55 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST). Pemegang Saham menyetujui perubahan komisaris dan direksi serta penetapan dividen .
ADVERTISEMENT
Presiden Direktur Kalbe Farma, Vidjongtius, mengungkapkan RUPST Kalbe Farma tahun 2023 hari ini menyetujui penggunaan laba bersih konsolidasian yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk untuk tahun buku 2022 sebesar 52,5 persen dari laba bersih atau Rp 1,76 triliun untuk dividen kepada investor.
“PT Kalbe Farma TBK akan membagikan dividen tunai sebesar Rp 1,76 triliun atau setara Rp 38 per saham,” kata Vidjongtius dalam konferensi pers RUPST Kalbe Farma, Rabu (3/5).
Nilai saham ini merupakan peningkatan 8,57 persen dari dividen yang dibagikan tahun lalu.
Vidjongtius menyebutkan potensi pertumbuhan dan memproyeksikan pertumbuhan penjualan dan laba bersih sebesar 13-15 persen.
“Belanja modal atau capital expenditure (capex) dianggarkan sebesar Rp 1 triliun untuk meningkatkan kapasitas produksi dan jaringan distribusi Perseroan,” tuturnya.
ADVERTISEMENT
Vidjongtius juga mengumumkan pengangkatan Direktur baru yaitu Kartika Setiabudy yang sebelumnya menduduki posisi sebagai Head Financial Accounting.
“Terdapat perubahan pengurus di Dewan Komisaris dengan terjadinya pengunduran diri dari Adi Harsono, digantikan dengan Budi Dharma Wreksoatmodjo,” ujarnya.
Berikut adalah susunan Dewan Komisaris dan Direksi Kalbe Farma saat ini:
Dewan Komisaris
Presiden Komisaris: Bernadette Ruth Irawati Setiady
Komisaris: Santoso Oen
Komisaris: Ronny Hadiana
Komisaris: Budi Dharma Wreksoatmodjo
Komisaris Independen: Lilis Halim
Komisaris Independen: Rhenald Kasali
Direksi
Presiden Direktur: Vidjongtius
Direktur: Bernadus Karmin Winata
Direktur: Sie Djohan
Direktur: Mulialie
Direktur: Jos Iwan Atmadjaja
Direktur: Kartika Setiabudy