Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Populer: Pelindo Beri Kompensasi Pemilik Kontainer; Harga Emas dalam 10 Tahun
19 April 2025 6:01 WIB
·
waktu baca 3 menit
ADVERTISEMENT
PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo menjelaskan kemacetan yang terjadi di kawasan Pelabuhan Tanjung Priok sejak Rabu (16/4) malam hingga Kamis (17/4) sore.
ADVERTISEMENT
Kabar tersebut menjadi salah satu berita populer banyak dibaca sepanjang Jumat (18/4).
Berita soal harga emas PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam dalam 10 tahun terakhir turut menjadi berita populer pada Jumat (18/4).
Pelindo Beri Kompensasi Pemilik Kontainer
Atas peristiwa kemacetan panjang itu, PT Pelabuhan Indonesia atau Pelindo memberi beberapa kompensasi bagi pengusaha yang terdampak. Executive Director Regional 2 PT Pelindo Drajat Sulistyo menjelaskan beberapa kompensasi yang diberikan adalah penambahan waktu pembatalan Surat Penarikan Peti Kemas (SP2) atau Surat Penarikan Peti Kemas Impor (SP2/tila).
“Kita tidak tarik cost (biaya). Kami selesaikan sehingga ini akan sangat membantu teman-teman apa, pengendara atau pemilik kargo. Kami juga melepas gate saat tapping gate-nya,” kata Drajat dalam konferensi pers di Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Utama, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Jumat (18/4).
ADVERTISEMENT
Selain itu, Pelindo juga memberikan kompensasi kepada truk-truk yang terjebak di jalan arteri untuk masuk ke dalam tol.
Hal ini dilakukan atas kerja sama dengan Kepolisian melalui Direktorat Lalu Lintas (Dirlantas). Pelindo juga memberi konsumsi bagi para pengemudi truk yang terjebak.
Harga Emas Naik 246,58 Persen dalam 10 Tahun
Berdasarkan data di situs Logam Mulia, harga emas Antam 10 tahun lalu atau pada 18 April 2015 ada di level Rp 567.000 per gram.
kumparan melakukan perhitungan harga emas dari 2015-2025 dengan mengambil data harga emas per 18 April di setiap tahunnya. Di tahun 2015 ke 2016, harga emas naik 3,35 persen atau Rp 19.000 menjadi Rp 586.000 per gram. Selanjutnya di tahun 2016 ke 2017 harga emas naik Rp 29.000 atau 4,95 persen ke level Rp 615.000 per gram.
ADVERTISEMENT
Di tahun selanjutnya yakni 2017 ke 2018 harga emas terus naik ke level Rp 673.000 per gram atau naik 58.000 atau naik 9,43 persen. Meski demikian harga emas sempat mengalami penurunan di tahun 2018 ke 2019 di mana harga emas turun Rp 8.000 atau-1,19 persen ke level Rp 665.000 per gram.
Meski demikian di tahun selanjutnya dari 2019 ke 2020 harga emas berhasil naik Rp 271.000 atau 40,75 persen ke level Rp 936.000 per gram. Setelah itu harga emas melanjutkan kenaikan Rp 1.000 atau 0,11 persen ke level Rp 937.000 per gram di tahun 2021.
Di tahun 2022, harga emas berhasil menembus level Rp 1 juta per gram dengan level Rp 1.010.000 per gram, naik Rp 73.000 atau 7,79 persen.
ADVERTISEMENT
Selanjutnya harga emas terus naik di tahun 2022 ke 2023 dengan kenaikan Rp 44.000 atau sekitar 4,36 persen ke level Rp 1.054.000 per gram. Kenaikan berlanjut di tahun 2023 ke 2024 sebesar Rp 281.000 atau 26,66 persen ke level Rp 1.335.000.
Jika dibanding tahun lalu per 18 April 2024, harga emas hari ini naik Rp 630.000 atau 47,19 persen. Kenaikan ini menjadi yang terbesar dalam 10 tahun terakhir. Dengan kenaikan tersebut, total kenaikan harga emas dengan data per 18 April setiap tahunnya mencapai Rp 1.398.000 sejak 18 April 2015.
Jika dihitung dengan rumus Compounded Annual Growth Rate (CAGR), harga emas 18 April 2015 sampai 18 April 2025 memiliki rata-rata kenaikan tahunan sekitar 13,23 persen per tahun.
ADVERTISEMENT