3 Pemain MU dengan Rating Terendah saat Dipermalukan Liverpool di Liga Inggris

14 Mei 2021 8:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pertandingan MU vs Liverpool di Old Trafford Foto: Michael Regan/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pertandingan MU vs Liverpool di Old Trafford Foto: Michael Regan/REUTERS
ADVERTISEMENT
Manchester United (MU) dikalahkan Liverpool di Old Trafford dalam laga tunda pekan 34 Liga Inggris 2020/21. The Red Devils bertekuk lutut pada The Reds pada Jumat (14/5) dini hari WIB dengan skor 2-4.
ADVERTISEMENT
MU gagal mempertontonkan permainan yang maksimal. Kecerobohan beberapa pemain juga menjadi keuntungan tersendiri buat Liverpool.
Ini adalah kekalahan kedua MU secara beruntun di Liga Inggris. Sebelumnya, Paul Pogba dan kolega tumbang 1-2 dari Leicester City dan itu juga terjadi di Old Trafford.
Dalam hasil negatif kontra Liverpool ini, siapa saja pemain MU yang memiliki rating terburuk? Simak ulasannya berikut ini, data-data dikutip dari WhoScored.

1) Dean Henderson

Penjaga gawang Manchester United, Dean Henderson. Foto: Nick Potts/REUTERS
Dean Henderson membuat blunder fatal yang berujung pada terciptanya gol ketiga Liverpool atau gol kedua Roberto Firmino. Awalnya, ia berusaha menangkap bola tendangan terukur Trent-Alexander Arnold, tetapi bola malah lepas dan disambar Firmino.
Walau tercatat melakukan 4 penyelamatan dan 1 tekel krusial, Henderson cukup sulit dimaafkan karena kebobolan 4 gol. Tak pelak, WhoScored memberinya rating 5,7.
ADVERTISEMENT

2) Eric Bailly

Pemain Manchester United (MU), Eric Bailly. Foto: Joe Giddens/Pool via REUTERS
Eric Bailly lagi-lagi tampil mengecewakan buat MU. Yang paling parah adalah saat terjadi gol pertama Liverpool yang dicetak Diogo Jota. Bek Pantai Gading ini gagal menghalangi bola hasil sepakan pemain Portugal itu, bola melewati kakinya dan jadi gol.
Secara keseluruhan, Bailly sebenarnya bekerja cukup keras. Bek 27 tahun itu memenangi 2 duel udara serta membuat 3 intersep dan tiga sapuan. Namun, WhoScored tetap memberinya rating 5,8 karena performanya memang kurang maksimal.

3) Luke Shaw

Pemain Manchester United (MU), Luke Shaw. Foto: REUTERS/Jason Cairnduff
Luke Shaw keteteran menyetop pergerakan Mohamed Salah dan Trent Alexander-Arnold. Kontribusinya saat overlap pun tidak begitu baik.
Shaw tercatat membuat 1 dribel sukses, memenangi 1 duel udara, melepas 1 tekel berhasil. Akurasi umpannya hanya mencapai 78% dan 1 kali bola berhasil direbut darinya. Wajar, jika WhoScored memberinya rating 6,1.
ADVERTISEMENT
***