4 Biang Keladi AC Milan saat Dilibas Lazio di Liga Italia

25 Januari 2023 7:42 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyerang Lazio Pedro duel dengan bek AC Milan Pierre Kalulu saat pertandingan Serie A Italia antara Lazio dan AC Milan di stadion Olimpiade di Roma. Foto: Andreas Solaro/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Penyerang Lazio Pedro duel dengan bek AC Milan Pierre Kalulu saat pertandingan Serie A Italia antara Lazio dan AC Milan di stadion Olimpiade di Roma. Foto: Andreas Solaro/AFP
ADVERTISEMENT
AC Milan tak berdaya saat berhadapan dengan Lazio dalam lanjutan Liga Italia 2022/23. Berduel di Stadion Olimpico, Roma, Rabu (25/1) dini hari WIB, Rossoneri pulang dengan tangan hampa usai dihajar Lazio dengan skor 4-0.
ADVERTISEMENT
Gol-gol kemenangan Lazio dicetak Sergej Milinkovic-Savic (4’), Mattia Zaccagni (38’), Luis Alberto Romero (67’) via penalti, dan Felipe Anderson (75’). Sementara itu, AC Milan yang punya tiga peluang emas di laga ini tak sanggup mengubahnya menjadi gol.
Kekalahan ini kian membuat jarak AC Milan dengan Napoli di puncak klasemen. Sekarang AC Milan menempati posisi kedua dengan 38 poin, sedangkan Lazio menempel di posisi ketiga dengan torehan 37 poin
Kira-kira siapa saja biang keladi AC Milan pada laga ini? Merujuk Sofascore berikut kumparan sajikan datanya.

1. Ciprian Tatarusanu

Kiper AC Milan Ciprian Tatarusanu, saat pertandingan melawan Inter Milan di San Siro, Milan, Italia. Foto: Daniele Mascolo/Reuters
Kebobolan empat kali tentu saja bukan catatan yang baik bagi kiper Rumania ini. Apalagi sepanjang laga Tatarusanu hanya mencatat satu kali penyelamatan saja.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Tatarusanu baru sekali sukses meninju bola. Sisanya, Tatarusanu selalu gagal mengantisipasi bola.
Pada laga ini umpan jauh Tatarusanu juga sangat buruk dengan enam kali gagal dari 7 kesempatan. Alhasil, Ciprian Tatarusanu dikasih rating rendah yakni 5,7.

2. Rafael Leao

Penyerang AC Milan Rafael Leao duel dengan gelandang Lazio Luis Alberto saat pertandingan Serie A Italia antara Lazio dan AC Milan di stadion Olimpiade di Roma. Foto: Andreas Solaro/AFP
Winger asal Portugal ini seperti tenggelam dan terisolasi. Pasalnya, hanya 23 kali saja Leao sanggup menguasai bola.
Selebihnya Rafael Leao hanya mengukur lapangan. Bahkan tidak ada satu pun crossing berhasil dikirimkan oleh Leao.
Satu percobaan tembakan juga masih meleset. Minimnya kontribusi Leao, wajar bila ia hanya disematkan rating 5,8 saja.

3. Davide Calabria

Bek AC Milan Davide Calabria melakukan tekel terhadap gelandang Lazio Mattia Zaccagni saat pertandingan Serie A Italia antara Lazio dan AC Milan di stadion Olimpiade di Roma. Foto: Andreas Solaro/AFP
Bertindak sebagai kapten tim, Calabria benar-benar sedikit peran di laga tadi. Mengisi pos fullback kanan, Calabria selalu kesulitan melakukan intersep.
ADVERTISEMENT
Hanya sekali Calabria bisa melakukan sapuan, sementara sisanya hanya tekel yang berhasil. Akan tetapi itu tidak diimbangi kemampuan menyerang Calabria dari sektor sayap.
Alhasil, sisi kanan AC Milan di laga ini kurang tajam. Terbukti, Calabria pun hanya diberi rating 6,1 oleh Sofascore.

4. Junior Messias

Selebrasi pemain AC Milan Junior Messias usai mencetak gol ke gawang Sampdoria pada pertandingan lanjutan Liga Italia di Stadio Comunale Luigi Ferraris, Genoa, Italia. Foto: Daniele Mascolo/REUTERS
Bermain di sayap kanan AC Milan, Junior Messias juga bernasib sama seperti Calabria. Messias jarang sekali mendapat peluang atau menciptakan ruang bagi koleganya.
Bahkan sentuhan bola Messias hanya 34 kali selama 58 menit ia merumput. Tak satu pun umpan kunci sanggup dibuat.
Begitu pula satu upaya shooting berhasil dihalau dengan mudah oleh lawan. Junior Messias pun pantas mendapat rating seadanya yakni 6,1.