Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
4 Bintang Manchester City saat Bungkam Tottenham Hotspur di Liga Inggris
20 Januari 2023 6:00 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Gol-gol kemenangan Manchester City dicetak oleh Julian Alvarez (51’), Erling Haaland (53’), dan Riyad Mahrez (63' & 90’). Sedangkan, gol tandingan Spurs dihasilkan Dejan Kulusevski (44’) dan Emerson (45+2’).
Kemenangan ini kian memangkas jarak Man City dengan Arsenal di puncak klasemen. Kini tim besutan Pep Guardiola berjarak 5 poin dari The Gunners.
Sementara itu, Tottenham dengan kekalahan ini masih terjebak di posisi kelima dengan torehan 33 poin. Posisi mereka rawan disalip oleh Brighton sebab rivalnya tersebut baru memainkan 18 laga saja.
Lalu siapa saja bintang lapangan Man City pada laga tadi? Berikut kumparan sajikan ulasannya berdasarkan statistik Sofascore.
1. Riyad Mahrez
Sosok pertama yang pasti mencuat adalah Riyad Mahrez. Pemain asal Aljazair ini mampu menyumbang dua gol kemenangan bagi Man City.
ADVERTISEMENT
Selain gol, Mahrez juga sukses mencatatkan satu kali assist. Sebesar 52 persen peluang Mahrez di laga ini bisa menjadi gol.
Total 3 umpan kunci juga berhasil dibuat oleh Mahrez. Alhasil, pemain 31 tahun ini diganjar rating sangat tinggi yakni 9,4.
2. Julian Alvarez
Penyerang asal Argentina, Julian Alvarez juga tak kalah memukau. Pasalnya, ia juga turut andil mencetak gol di laga ini.
Alvarez terhitung pandai dalam urusan duel. Terbukti 4 dari 5 kali kesempatan ia selalu menang merebut bola dari lawannya.
Wajar jika beberapa kali Alvarez sanggup menarik garis pertahanan lawan dengan aksinya. Dengan performanya ini, Julian Alvarez pun diberi rating 7,4.
3. Rodri
Berperan sebagai gelandang pengangkut air, Rodri berhasil melakukan satu assist di laga ini. Lini tengah Man City juga kian teratur berkat kehadirannya.
ADVERTISEMENT
Akurasi umpan Rodri yang mencapai 93 persen jelas membuat penguasaan bola Man City lebih unggul, sebab timnya jarang hilang bola. Total 3 umpan kunci serta delapan umpan jauh akurat mampu diciptakan Rodri tadi.
Menyoal duel udara, Rodri juga sukses menang 2 kali dari tiga kesempatan. Wajar bila Rodri mendapat rating 7,4.
4. Nathan Ake
Bek sayap kiri asal Belanda ini tampil impresif selama 90 menit. Begitu disiplin di barisan pertahanan, Nathan Ake berhasil melakukan 2 sapuan, 3 intersep serta 6 kali tekel sempurna.
Sebesar 60 persen lebih Nathan juga sanggup memenangi setiap duel yang dihadapinya. Dengan akurasi umpan mencapai 91 persen, jelas Nathan bisa memberikan ketenangan di sisi belakang Man City karena bola jarang lepas darinya.
ADVERTISEMENT
Nathan Ake juga tercatat hanya melakukan dua kali pelanggaran sepanjang laga, ini adalah bukti ia sangat disiplin dan bersih setiap kali merebut bola dari penguasaan lawan. Nathan Ake pun dikasih rating 7,3 oleh Sofascore.