Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
5 Insiden Perkelahian Rekan Satu Tim: Dari Galatasaray hingga Bali United
17 Agustus 2021 19:58 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Well, bertengkar dengan tim lawan tampaknya sudah menjadi hal yang lumrah di sepak bola. Biasanya, hal ini diawali gesekan kala tengah berduel memperebutkan bola.
Namun, berselisih dengan rekan satu tim jelas merupakan sesuatu berbeda. Hal ini semakin menjadi aneh jika dilakukan di tengah pertandingan, yang mana sang pemain seharusnya saling bahu membahu.
Namun, insiden seperti itu memang kerap terjadi. Terkini ada dua penggawa Galatasaray , Marcao dan Karem Akturkoglu, yang terlibat cekcok pada Selasa (17/8) dini hari WIB.
Berangkat dari hal itu, berikut kumparanBOLA sajikan 5 insiden adu cekcok rekan satu tim. Silakan disimak.
Marcao dan Karem Akturkoglu (Galatasaray)
Insiden perkelahian dengan rekan sesama tim baru saja terjadi di Liga Turki. Adalah 2 penggawa Galatasaray, Marcao dan Karem Akturkoglu, yang terlibat cekcok.
ADVERTISEMENT
Perkelahian ini terjadi pada Selasa (17/8) dini hari WIB dalam laga melawan Giresunspor. Kedua pemain terlihat aduh mulut hingga akhirnya Marcao tak bisa menahan emosi dengan menandukkan kepala serta meninju Karem Akturkoglu. Marcao kemudian diusir wasit dengan hukuman kartu merah.
Beruntungnya, Galatasaray berhasil keluar sebagai pemenang dalam pertandingan pembuka Liga Turki 2021/22 itu. Mereka mengalahkan tuan rumah 2-0.
Son Heung-min dan Hugo Lloris (Tottenham Hotspur)
Selanjutnya, ada insiden pertengkaran Son Heung-min dan Hugo Lloris di Tottenham Hotspur. Keduanya terlibat cekcok dalam laga Tottenham vs Everton musim lalu.
Jelang turun minum, Lloris tiba-tiba berlari menghampiri Son dan memarahi pemain asal Korea Selatan itu. Son pun tak terima dengan perlakuan Lloris, ia balik melawan dan beruntungnya keduanya segera dipisahkan.
ADVERTISEMENT
Lloris diketahui marah-marah lantaran ia menilai Son tak serius mengejar pemain Everton jelang babak pertama usai. Beruntungnya, keduanya segera menyelesaikan hal itu di ruang ganti dan kembali bermain bersama di babak kedua.
Tyrone Mings dan Anwar El Ghazi (Aston Villa)
Tyrone Mings dan Anwar El Ghazi pernah terlibat perselisihan di lapangan saat bermain untuk Aston Villa dalam laga melawan West Ham United di musim 2019/20.
Tak cuma adu mulut, keduanya juga beradu kepala. Insiden yang terjadi di menit 34 itu akhirnya terselesaikan usai emosi keduanya mulai mereka saat jeda menuju babak kedua.
Sylvano Comvalius dan Stefano Lilipaly (Bali United)
Insiden seperti ini tak hanya terjadi di sepak bola luar negeri. Kompetisi Liga Indonesia pun tak luput dari momen perkelahian antara rekan satu tim. Salah satunya adalah Sylvano Comvalius dengan Stefano Lilipaly.
ADVERTISEMENT
Dalam lanjutan Liga 1 2017, Bali United bertandang ke markas PSM Makassar. Sylvano Comvalius dan Stefano Lilipaly sampai saling melemparkan pukulan ke wajah.
Hal ini terjadi lantaran Comvalius menilai Lilipaly salah ambil keputusan. Dalam sebuah situasi menyerang, Lilipaly memilih menendang bola dari pada memberi umpan ke Comvalius yang berdiri bebas.
Bruce Grobbelaar dan Steve McManaman (Liverpool)
Bruce Grobbelaar dan Steve McManaman pernah adu cekcok saat Liverpool melakoni partai panas kontra Everton. Insiden ini terjadi pada tahun 1993.
Bruce Grobbelaar diketahui murka ke Steve McManaman karena sang gelandang salah menyapu bola. Akibatnya, Everton punya peluang besar.
Di momen tersebut, Bruce Grobbelaar dan Steve McManaman tertangkap kamera sampai melakukan pukulan ke wajah.
ADVERTISEMENT
---