Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Antonio Conte Ngaku Capek Nonton Tottenham Hotspur di Tribune
2 November 2022 6:56 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Adapun hal tersebut karena Conte mendapatkan hukuman. Ia dikartu merah saat Tottenham melawan Sporting usai melakukan protes keras pada 27 Oktober.
Alhasil, Conte pun harus duduk di tribune saat The Lilywhites melakoni laga hidup dan mati kontra Marseille. Sang pelatih pun mengaku merasa lelah menyaksikan timnya bersama banyak orang.
"Saya berbicara dengan Antonio [Conte]. Dia merasa capek karena harus menonton dengan keramaian seperti itu tidak normal. Dia kehilangan banyak energi," kata asisten pelatih Tottenham, Cristian Stellini, dikutip dari BBC.
"Lebih baik berada di pinggir lapangan karena dengan seperti itu Anda merasakan pertandingan seperti para pemain di lapangan," sambungnya.
Ya, laga Tottenham kontra Marseille bisa dibilang sengit. Tuan rumah unggul lebih dulu lewat gol Chancel Mbemba di menit 45+2, dengan skor tersebut, Tottenham berada di peringkat ke-3 klasemen.
ADVERTISEMENT
Akan tetapi, anak buah Conte membalikkan kedudukan. Clement Lenglet dan Pierre-Emile Hojbjerg masing-masing mencetak satu gol pada menit ke-54 dan 90+5.
Dengan hasil tersebut, Tottenham keluar sebagai juara Grup D dengan koleksi 11 poin. Apes bagi Marseille, tim asal Prancis itu pun tersingkir usai mendekam di peringkat ke-4 klasemen dengan 6 poin.