Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Barcelona Bakal Jual Ter Stegen Jika Frenkie de Jong Bertahan
28 Juli 2022 8:07 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Geliat transfer Frenkie de Jong menemui jalan buntu. Sang pemain enggan hengkang dari Barca, sedangkan klub ingin melepasnya karena terkendala masalah keuangan.
Barcelona memang keberatan untuk mempertahankan De Jong. Sebab, gajinya cukup tinggi di Barca. Gelandang Timnas Belanda itu pun diminta untuk memangkas 50 persen upahnya jika ingin bertahan.
Diwartakan Sport, kabarnya Barca telah memiliki opsi lain jika Frenkie de Jong memilih bertahan. Blaugrana akan menjual kiper andalan mereka, Ter Stegen, agar keuangan klub tetap stabil.
Barcelona bakal mendepak Ter Stegen karena ia memiliki gaji yang cukup besar. Kiper asal Jerman itu kini diberi upah 7 juta euro (Rp 106 miliar) per musim.
Menurut laporan yang sama, Ter Stegen juga dinilai masih memiliki nilai pasar yang tinggi, sehingga menjualnya tidaklah sulit bagi Barca. Selain itu, kepergiannya juga akan sedikit meringankan beban finansial Blaugrana musim depan.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, kepergian Ter Stegen akan berdampak positif bagi para kiper muda Barcelona. Inaki Pena, yang masih berusia 23 tahun memiliki potensi yang cukup bagus untuk menggantikan posisi Ter Stegen.
Selain itu, masih ada Arnau Teras yang lebih muda 2 tahun dari Pena. Kedua kiper itu bakal dimentori oleh Neto yang menjadi kiper senior di skuad Blaugrana.
Soal kiprah, Ter Stegen telah merumput selama delapan musim di Camp Nou. Pada periode tersebut, kiper 30 tahun itu telah berhasil mempersembahkan 4 trofi Liga Spanyol, 1 trofi Liga Champions dan 1 gelar Piala Dunia Antarklub.
Lantas, akankah Barcelona menumbalkan Ter Stegen jika Frenkie de Jong bertahan? Patut ditunggu.